Melihat-lihat Aplikasi Digital Bukit Peramun (VIDEO)

Tak hanya mengandalkan kekayaan alam, Pengelola Bukit Peramun, HKm Arsel Community juga mengembangkan pengalaman berwisata yang unik bagi pengunjung.

POSBELITUNG, CO, BELITUNG - Keindahan alam di Bukit Peramun, Desa Air Selumar, Kecamatan Sijuk memang sudah dikenal luas.

Objek wisata yang menampilkan pemandangan hutan dari ketinggian hingga kekayaan hayati ini juga patut disebut sebagai hutan tercanggih.

Tak hanya mengandalkan kekayaan alam, pengelola Bukit Peramun, HKm Arsel Community juga mengembangkan pengalaman berwisata yang unik bagi pengunjung.

Mereka mengembangkan aplikasi pada ponsel pintar yang memperkenalkan kekayaan alam Bukit Peramun dengan cara yang lebih atraktif.

Melalui aplikasi khusus yang dikembangkan pengelola Bukit Peramun, para pengunjung bisa belajar mengenali pohon.

Cukup membuka aplikasi lalu mengarahkan pada tanda khusus pada pohon.

Atau pengunjung bisa pula melihat beragam satwa pada lokasi tertentu.

Bahkan ada juga aplikasi yang bakal memandu perjalanan dan menyampaikan informasi seputar objek wisata pemenang Indonesian Sustainable Tourism Awards (ISTA) 2019 ini.

(Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved