Gisel Akhirnya Ngaku Beri Jawaban Ini ke Penyidik, Diperiksa 4 Jam Terkait Video Syur Mirip Dirinya

Usai diperiksa sekitar empat jam, Gisel pun keluar dan memberikan sedikit keterangan kepada media.

Penulis: Hendra | Editor: Hendra
(KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO)
Gisella Anastasia usai menjalani pemeriksaan keduanya sebagai saksi di Polda Metro Jaya terkait dugaan video syur mirip dirinya, Rabu (23/10/2020) 

POSBELITUNG.CO, JAKARTA,  -- Artis Gisella Anastasia atau yang akrab disapa Gisel kembali dipanggil oleh penyidik Polda Metro Jaya.

Didampingi kuasa hukumnya Sandy Arifin, Gisel dimintai keterangan keduanya terkait dengan video syur mirip Gisel.

Dia dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus video syur yang diduga mirip Gisella Anastasia.

Ia hadir ke Polda Metro Jaya sekitar pukul 10.50 WIB.

Didampingi pengacaranya, Gisel langsung masuk ke dalam ruang penyidik.

Usai diperiksa sekitar empat jam, Gisel pun keluar dan memberikan sedikit keterangan kepada media.

BACA JUGA:

--> Pria Miskin Wajah Tampan, Nikahi Putri Konglomerat Dihadiah Rp88 M, Syok Lihat Pengantin Wanitanya

"Terima kasih, mohon maaf lama. Sudah selesai hari ini, sudah ditanya-tanyain, kita jawab sebisa kita seperti biasanya. Terus sekarang sudah selesai yah," kata Gisel, Rabu (23/12/2020) sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Penyanyi Gisella Anastasia saat ditemui di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jumat (14/2/2020).
Penyanyi Gisella Anastasia saat ditemui di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jumat (14/2/2020). (Kompas.com)

Namun, mantan istri Gading Marten ini tak memberikan banyak komentar terkait penyidikan dirinya.

"Semuanya baik, dibantu dengan baik juga semua prosesnya, terima kasih," lanjut Gisel.

Diketahui, nama Gisel kembali terseret dalam kasus penyebaran video syur lantaran pemeran wanita dalam video itu diduga mirip dirinya.

Hingga saat ini, sudah ada dua tersangka yang diduga menyebarkan video syur berdurasi 19 detik tersebut.

Hotman Paris Beberkan Pengakuan Gisel

Penyanyi Gisella Anastasia tersandung kasus dugaan video syur mirip dirinya.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved