Kylian Mbappe Angkat Suara Keberadaan Messi di Paris Saint-Germain

Mbappe mengaku siap berkorban dengan banyak berlari ketika Messi berjalan kaki.

TWITTEr/@PSG_English
Bintang PSG Lionel Messi dan Kylian Mbappe bersama rekan-rekannya dalam sebuah pertandingan. 

POSBELITUNG.CO - Lionel Messi yang meninggalkan Barcelona pada bursa transfer musim panas lalu memicu antusiasme di kubu Paris Saint-Germain (PSG).

Kebahagiaan itu tak hanya dirasakan fan tetapi para pemain, tak terkecuali Kylian Mbappe.

Mbappe mengaku siap berkorban dengan banyak berlari ketika Messi berjalan kaki.

Messi merayakan gol bersama rekannya.
Messi merayakan gol bersama rekannya. (TWITTER/@PSG_English)

Menurutnya, bermain dengan Messi adalah sebuah kemewahan.

“Saya tak pernah menyangka dia akan datang ke sini,” ujar Mbappe dilansir Goal International dari L’Equipe.

“Dia adalah satu dari hanya sedikit pemain yang saya masukkan ke dalam kategori ‘mustahil’ untuk bisa bermain bersama saya. Bagi saya, dia tak akan pernah meninggalkan Barcelona.”

“Saya menikmati setiap momen bersamanya. Anda tak bisa melupakan bahwa ini tetap menjadi sebuah privilese,” ucap Mbappe.

“Dia adalah seseorang yang mencintai sepak bola. Dia berbicara dengan semua orang. Dia mencoba untuk membaur dengan caranya sendiri, meski dia agak pemalu. Namun, dia bukanlah pemalu di atas lapangan,” tutur Mbappe mengenai kekagumannya kepada Messi.

Aksi Kylian Mbappe di lapangan hijau.
Aksi Kylian Mbappe di lapangan hijau. (TWITTER/@PSG_English)

Mbappe yang kini berusia 22 tahun dan santer dikaitkan dengan rumor kepindahan ke Real Madrid, mengaku siap berkorban demi Messi.

Menurut Mbappe, keberadaan pemain super seperti Messi secara langsung menciptakan sebuah hierarki khusus dalam tim.

“Ketika Anda mempunyai Messi di dalam tim, Anda sadar bahwa dia harus bekerja lebih sedikit agar staminanya tak terkuras,” kata Mbappe dikutip Ouest France dari L'Equipe.

“Ini adalah hierarki yang tercipta. Saya siap berlari ketika Messi jalan kaki,” tutur Mbappe yang musim ini telah mengemas 4 gol dalam 11 laga bareng PSG di semua ajang.

Senyawa yang tercipta antara Trio MNM (Messi-Neymar-Mbappe) musim ini tampak belum begitu kuat.

Terkini, mengandalkan trio MNM plus Angel Di Maria, PSG takluk 0-2 kala bertandang ke Roazhon Park, markas Stade Rennes, pada pekan kesembilan Liga Perancis 2021-2022, 3 Oktober silam.

Aksi Lionel Messi kala memperkuat PSG.
Aksi Lionel Messi kala memperkuat PSG. (TWITTER/@PSG_English)

Performa Messi juga masih jauh dari kata ciamik.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved