Selebgram Ayu Thalia Jadi Tersangka, Dilaporkan Cemarkan Nama Baik Putra Sulung Ahok

Selebgram Ayu Thalia yang berseteru dengan putra Ahok, Nicholas Sean Purnama, kini berstatus tersangka.

(istimewa/kolase instagram)
Ayu Thalia dan Nicholas Sean 

POSBELITUNG.CO – Selebgram Ayu Thalia yang berseteru dengan putra Ahok, Nicholas Sean Purnama, kini berstatus tersangka.

Ayu Thalia dilaporkan balik oleh pihak Nicholas Sean atas tuduhan pencemaran nama baik.

Status Ayu Thalia menjadi tersangka dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo.

"Oh iya bener, kita sudah mengirimkan panggilan untuk tersangka ya," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo saat dihubungi awak media Rabu (19/1/2022).

Rencananya, pemanggilan akan dilakukan pada hari Kamis, (20/1/2022) besok.

"Pemanggilan hari Kamis, minggu ini," lanjutnya.

Dwi Prasetyo Wibowo mengatakan bahwa Ayu Thalia terjerat pasal 310 & 311 KUHP tentang pencemaran nama baik.

"Pasal persangkaannya 310 dan atau 311 KUHP," tutupnya.

Awalnya, Ayu Thalia melaporkan putra Basuki Tjahaja Purnama, Nicholas Sean, atas dugaan penganiayaan.

Laporan Ayu Thalia terhadap Nicholas Sean beredar di kalangan media.

Dalam selembaran laporan polisi itu, dituliskan dugaan penganiayaan terjadi pada pukul 23.00 WIB di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Jumat (27/8/2021).

Ayu Thalia dalam keterangannya menyebut Nicholas Sean mendorong tubuhnya hingga terjatuh dan luka saat mendatanginya untuk membahas hubungan keduanya.

Sebelumnya, Ayu Thalia sempat disorot usai berpose mesra dengan Nicholas Sean di atas mobil sport.

Putra Ahok itu terlihat merangkul mesra sang selebgram.

Sean membantah semua tuduhan Ayu yang mengaku telah mengalami penganiayaan oleh Sean.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved