Keutamaan Puasa Dzulhijjah, Menghapuskan Dosa hingga Terbebas dari Api Neraka

Banyak keutamaan yang diraih dari mengerjakan Puasa Dzulhijjah yakni, menghapus dosa, terbebas dari api neraka, pahala dilipatgandakan.

Editor: Fitriadi
bincangsyariah.com
Keutamaan Puasa Dzulhijjah, Mulai dari Menghapuskan Dosa sampai Terbebas dari Api Neraka 

POSBELITUNG.CO -- Bulan Dzulhijjah adalah bulan yang istimewa dalam penanggalan Islam.

Pada bulan Dzulhijjah banyak ibadah sunnah yang bisa dikerjakan umat Islam.

Amalan sunnah pada Bulan Dzulhijjah bernilai ibadah dan pahala yang besar.

Satu di antara amalan sunnah di bulan ini adalah Puasa Dzulhijjah, Puasa Tarwiyah dan Puasa Arafah.

Baca juga: Puasa Sunnah 10 Awal Dzulhijjah Lebih Baik daripada 10 Akhir di Bulan Ramadhan, Ini Kata Buya Yahya

"Karena di bulan Dzulhijjah ini adalah ibadah terkumpul di situ yang tidak ada di bulan-bulan yang lain," kata Buya Yahya, dilansir dari kanal YouTube Al-Bahjah TV yang tayang pada 9 April 2019 silam.

"Bicara puasa, disunnahkan puasa. Bersedekah? Ada qurban di dalamnya, lengkap semuanya. Maka dianggap itu sebagai hari-hari yang sangat istimewa, hari-hari yang sangat mulia," sambung Buya Yahya.

Keutamaan puasa di awal Dzulhijjah sesuai sabda Rasulullah SAW, yang tertuang dalam hadis Ibnu 'Abbas :

مَا مِنْ أَيَّامٍ الْعَمَلُ الصَّالِحُ فِيهَا أَحَبُّ إِلَى اللَّهِ مِنْ هَذِهِ الأَيَّامِ . يَعْنِى أَيَّامَ الْعَشْرِ. قَالُوا يَا رَسُولَ اللَّهِ وَلاَ الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ قَالَ وَلاَ الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ إِلاَّ رَجُلٌ خَرَجَ بِنَفْسِهِ وَمَالِهِ فَلَمْ يَرْجِعْ مِنْ ذَلِكَ بِشَىْءٍ

Tidak ada satu amal sholeh yang lebih dicintai oleh Allah melebihi amal sholeh yang dilakukan pada hari-hari ini (yaitu 10 hari pertama bulan Dzul Hijjah).”

Dikatakan bahwa orang-orang yang melakukan amal sholeh di bulan Dzulhijjah, akan dicintai oleh Allah.

Di dalam Al-Qur'an Surat Ali-Imran ayat ke-31 dijelaskan :

"Katakanlah (Muhammad), “Jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu.” Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang."

Baca juga: Fatwa MUI tentang Syarat Hewan Kurban Untuk Idul Adha di Tengah Wabah PMK

Lantas apa keutamaan dari puasa Dzulhijjah?

Keutamaan berpuasa di bulan Dzulhijjah ada banyak sekali, terkhusus bagi Anda yang dapat melaksanakan puasa dari tanggal 1 sampai tanggal 9 Dzulhijjah.

Namun yang tidak bisa karena suatu halangan tertentu, diusahakan untuk dapat melaksanakan puasa Arafah, yakni di tanggl 9 Dzulhijjah.

  • Menghapus Dosa
Sumber: Pos Belitung
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved