Liga 1 2023
Liga 1 2023 Semakin Dekat, Persib Bandung Kejar Kesiapan Jelang Kickoff
Liga 1 2023/2024 sudah semakin dekat, Persib Bandung terus mengejar kesiapan pemainnya menjelang kickoff.
POSBELITUNG.CO – Liga 1 2023/2024 sudah semakin dekat, Persib Bandung terus mengejar kesiapan pemainnya menjelang kickoff.
Diantaranya menggenjot kebugaran para pemain dengan menjadwalkan latihan kebugaran pagi dan sore hari.
Persib memberlakukan latihan sehari dua kali memasuki pekan kedua persiapan pramusim ini.
Maung Bandung dijawalkan menjalani latihan kebugaran pada pagi hari.
Lalu dilanjutkan sore hari berlatih di lapangan.
Dikutip dari Kompas.com, Pelatih Persib Bandung, Luis Milla berusaha mengejar kesiapan tim jelang kickoff Liga 1 pada 1 Juli 2023 nanti dengan meningkatkan latihan.
Manuel Perez Cascallana, asisten pelatih Persib mengaku belum bisa menilai progres performa tim setelah menjalani latihan sepekan.
“Ini agak sulit karena kami tidak berhenti, karena kami terus berlatih setiap harinya selama satu pekan. Kami berlatih dua kali sehari dan bahkan bisa tiga kali dalam sehari,” kata Manu.
Baca juga: Liga 1 2023 PS Sleman Mulai Andalkan Kiper Berpaspor Filipina
Achmad Jufriyanto pemain Persiba Bandung mengaku cukup mengerti dengan program latihan yang harus dihadapi demi mendapatkan performa puncak saat menjalani laga perdana Liga 1 2023-2024.
Apalagi Persib akan melakoni laga perdana Liga 1 2023 melawan Madura United pada 2 Juli 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
“Ya pasti karena pre-season ini risikonya seperti itu, dua-dua latihan ya tidak terlalu masalah lah, yang sedikit terkuras mungkin ya waktu,” ucapnya.
Jupe terus berbenah memperbaiki kondisi.
Sementara itu, Persib Bandung merekrut pemain asing bertubuh jangkung untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.
Alberto Rodriguez berposisi sebagai bek direkrut melengkapi slot pemain asing Maung Bandung.
Alberto Rodriguez pesepak bola asal Spanyol resmi menjadi pemain Persib Bandung setelah secara resmi diumumkan, Minggu (11/6/2023).
Kehadiran Alberto Rodriguez tentu saja akan menambah solidaritas lini belakang Pangeran Biru musim depan.
Rodriguez merupakan pemain kelahiran Las Palmas, 32 Desember 1992.
Bek berusia 30 tahun ini sebelumnya membela CD Lugo, klub yang berkompetisi di LaLiga2 Spanyol musim lalu.
Rodriguez tampil dalam 36 pertandingan dengan menyumbangkan tiga gol.
Kehadiran Rodriguez bersama skuad Maung Bandung akan melengkapi materi bek tengah yang biasanya ditempati Nick Kuipers, Victor Igbonefi, Achmat Jufriyanto, dan Rachmat Irianto.
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla mengungkapkan memilih pemain berpostur 1,91 meter tersebut.
Menurut Luis Milla, kelemahan Persib musim lalu adalah banyaknya kebobolan dari serangan balik.
Kedatangan Rodriguez diharapkan bisa menutupi kelemahan Persib musim depan.
"Musim lalu, kami mempunyai masalah karena terlalu banyak kebobolan dari serangan balik. Saya paham bahwa dia bisa memperbaiki posisi tersebut," ucapnya, dikutip dari situs resmi klub.
Kini pemain asing Persib Bandung telah komplit.
Sebelumnya Persib telah mengunci empat pemain asing lawas mereka.
Dan Persib menambah dua pilar asing yang baru didatangkan untuk bermain di kompetisi Liga 1 Indonesia, yakni Rodriguez dan Tyronne.
Baca juga: Jadwal Persija dan Persib Padat Sebelum Liga 1 2023 Bergulir, Intip 4 Laga Uji Coba
Berikut enam pemain asing Persib Bandung untuk Liga 1 2023/2024:
- David da Silva/ Brasil, 30 tahun - penyerang
- Ciro Alves/ Brasil, 33 tahun - penyerang
- Tyronne/ Spanyol, 32 tahun - gelandang
- Nick Kuipers/ Belanda, 30 tahun - bek
- Alberto Rodriguez/ Spanyol, 30 tahun - bek
- Daisuke Sato/ Filipina, 28 tahun - bek.
Prediksi Line-up Persib Bandung Musim Depan
Berikut prediksi susunan pemain Persib Bandung untuk mengarungi Liga 1 musim 2023/2024.
Maung Bandung baru saja merampungkan transfer gelandang kreatif asal Spanyol, Tyronne Del Pino dan bek asal Spanyol Alberto Rodriguez.
Komposisi permainan Persib tampaknya tidak begitu banyak berubah.
Efektif hanya beberapa pemain pelapis yang meninggalkan klub hingga detik ini.
Seperti David Rumakiek, Bayu Fiqri dan Made Irawan yang mengambil pensiun.
Namun kepergian beberapa pemain tersebut telah ditanggulangi oleh datangnya pemain baru.
Selain Tyronne Del Pino, pemain anyar Persib yang baru diumumkan ialah Putu Gede, Edo Febriansyah dan Ryan Kurnia.
Opsi tersebut bisa menambah kekayakan kedalam skuad racikan Luis Milla musim depan.
Luis Milla diprediksi akan memilih formasi 3-5-2 serupa dengan musim lalu.
Untuk penjaga gawang tampaknya masih akan milik Teja Paku Alam.
Namun terdapat rumor yang beredar, bahwa Si Maung akan mendatangkan kiper Bali United, Muhammad Ridho.
Namun kabar transfer tersebut hingga detik ini belum terealisasi.
Berlanjut untuk tiga formasi bek sejajar, Persib tampaknya tetap diperkuat oleh muka lama.
Luis Milla dapat menggunakan Rachmat Irianto, Achmad Jufriyanto dan Nick Kuipers.
Dan Rodriguez sebagai opsi lain.
Jika Nick Kuipers meninggalkan kota Kembang, masih ada Rodriguez untuk penyegaran lini belakang.
Baca juga: Persija Jakarta vs Persebaya Jadwal Liga 1 2023, Tiket Bisa Pesan di Tiket.com
Sedangkan dua wing-back kiri kana akan diisi oleh Daisuke Sato dan Edo Febriansyah.
Keduanya dirasa cukup berimbang dalam membantu penyerangan dan bertahan.
Terlebih Edo Febriansyah yang telah mengoleksi masing-masing lima gol dan assist pada musim lalu.
Sedangkan Daisuke Sato berhasil membukukan dua gol selama penampilannya.
Berlanjut ke posisi gelandang, Luis Milla tampaknya akan tetap membebani peran kepada Marc Klok dan Dedi Kusnandar.
Keduanya digunakan untuk menyeimbangkan permainan lini tengah Si Maung.
Sedangkan rekrutan anyar Tyronne Del Pino dapat sedikit di dorong lebih maju ketimbang posisi kedua pemain tersebut.
Tyronne Del Pino bisa menempati posisi gelandang serang yang menjelma sebagai second striker.
Umpan matang untuk dua striker utama, David da Silva dan Ciro Alves harus mampu dilayangkan pemain berumur 32 tahun tersebut.
Sedangkan untuk pemain pengganti Luis Milla tidak jauh memasukan beberapa pemain yang bersifat winger.
Hal tersebut didasari dengan formasi 3-5-2, otomatis posisi Daisuke Sato dan Edo Febriansyah kerap bergerak maju dan mundur.
Maka dari itu perlunya Putu Gede, Rezaldi Hehanusa dan Henhen Herdiana untuk siap sedia. (*)
| Tertahan di Peringkat 11 Klasemen Persija Jakarta Dua Kali Cuma Hasil Seri |
|
|---|
| Klasemen Liga 1 2023 Persija Jakarta Gagal Tempel PSIS Semarang di Puncak |
|
|---|
| Persaingan Sengit Klasemen Liga 1 2023 Persija Jakarta Siap Ladeni PSM Makassar Malam Ini |
|
|---|
| Persebaya Pimpin Klasemen Liga 1 2023 Persija Jakarta Dirumorkan Incar Rekan Egy Maulana |
|
|---|
| Incar Klasemen Liga 1 2023 Persija Kantongi Pemain Berpaspor Thailand |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20230613-Liga-1-2023-Persib-Bandung.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.