Otomotif
Toyota Rush 2023 Dibandrol Harga Kompetitif
Toyota Rush 2023 memiliki tampilan baru sehingga menjadi pilihan disamping kecanggihan fitur-fitur yang tersedia.
POSBELITUNG.CO – Toyota Rush 2023 memiliki tampilan baru sehingga menjadi pilihan disamping kecanggihan fitur-fitur yang tersedia.
Mobil Toyota Rush ini juga dibanderol dengan harga yang cukup kompetitif dibandingkan kelas mobil keluarga, yakni mulai dari Rp300 juta.
Yang tak kalah menariknya, model Toyota Rush 2023 menawarkan kenyamanan yang lebih baik.
Selain memiliki dimensi yang lumayan besar dan kokoh dari tipe sebelumnya.
Kenyamanan dalam kabin akan langsung ditemukan.
Ini berkat tampilan dasbor yang modern dan mewah.
Di setiap baris tempat duduk penumpang, sudah dibekali Power Slot yang bisa digunakan untuk charge ponsel.
Mobil Toyota Rush 2023 memiliki berbagai keunggulan.
Transmisi otomatis (A/T) dan juga transmisi manual (M/T) sesuai kebutuhan konsumen.
Baca juga: Toyota Rush 2023 Model Kelas SUV Dilengkapi Fitur-fitur Canggih
Mesin terbaru ini sama sekali tidak menimbulkan suara bising.
Tidak hanya itu, mobil SUV ini juga sudah menyematkan fitur-fitur keamanan dan kenyamanan yang lebih baik dan memiliki dimensi yang lumayan besar dan kokoh dari tipe sebelumnya.
All New Toyota Rush 2023 menjadi pilihan yang pas dan nyaman untuk keluarga.
Desain dan performa yang mewah dari Toyota Rush tipe GR, hadir dengan tampilan terbaru dari sisi interior dan eksterior yang lebih sporty dan gagah dari tipe sebelumnya.
Kehadirannya tipe terbaru dari Toyota Rush ini diprediksi akan semakin menambah persaingan di kelas SUV.
Lenny, Perwakilan PT Istana Agung Main Dealer Toyota Bangka Belitung menuturkan, peminat akan mobil Toyota Rush memang cukup tinggi, baik di tipe-tipe sebelumnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/Desain-dan-performa-yang-mewah-dari-Toyota-Rush-tipe-GR.jpg)