Liga 1 2023

4 Besar Klasemen Liga 1 2023 Sesuai Format Anyar Bakal Dipertemukan di Akhir Musim

Empat besar klasemen Liga 1 2023/2024 sebagaimana format baru Kompetisi Liga 1 2023/2024, akan menjalani partai tambahan

Penulis: Kamri | Editor: Kamri
HO Bolasport.com
Logo Liga 1. Empat besar klasemen Liga 1 2023/2024 sebagaimana format baru Kompetisi Liga 1 2023/2024, akan menjalani partai tambahan pada akhir musim. 

Menyikapi format anyar Liga 1 2023 ini, petinggi Persib Bandung yang kini menjabat sebagai Deputi CEO PT PBB, Teddy Tjahjono mengatakan bahwa format tersebut telah mendapatkan persetujuan dari mayoritas klub Liga 1.

Klub-klub Liga 1 menyetujui format baru ini karena ada keuntungan yang didapatkan.

“Mengenai format itu sebenarnya terjadi di sarasehan Surabaya,. Jadi sebenarnya waktu itu kita 18 klub Liga 1 berkumpul. Kami diskusi dan sebenarnya ide dasarnya mencari suatu terobosan baru bahwa akhirnya tercetus format kompetisi yang seperti sekarang ditambah dengan format championship untuk 4 besar,” kata Teddy dalam acara diskusi sepakbola yang diadakan Seejontor FC di Senayan Park, Jakarta, Rabu (31/5/2023).

Baca juga: Target Puncaki Klasemen Liga 1 2023/2024, Persija Jakarta Rombak Susunan Pemain Asing

“Secara pandangan publik pasti ada pro dan kontra tapi dari sisi klub liga 1, melihatnya oke karena kami lihat ada benefit meskipun di sisi sporting merit kompetisi pasti ada kontranya tapi kami juga melihat sisi yang lain dari adanya Championship ini bahwa dengan adanya 4 besar, ada play off sehingga juara belum akan ketahuan sampai babak championship selesai,” lanjut Teddy.

“Artinya seperti tahun lalu di minggu 32 sudah ketahuan juaranya siapa, terus sisa dua pertandingan. Secara entertainment, tontonan dan lain-lain sudah tidak menarik. Kami sih dari mayoritas dari 18 klub melihat ini merupakan terobosan yang menarik yang bisa membuat sepakbola apalagi industri pasti akan mempunyai nilai yang lebih tinggi,” terangnya.

Teddy menjelaskan keuntungan yang didapatkan dengan adanya babak playoff yakni keempat tim teratas bisa kembali mendapatkan pendapatan yang berasal dari hak siar maupun tiket karena diadakan home and away.

Bahkan untuk subsidi dikatakan Teddy jumlahnya bisa akan bertambah apabila klub tersebut ada di peringkat tinggi dan banyak yang menonton pertandingannya.

“Yan terbayang oleh kami dengan format seperti itu akan ada nilai tambahan. Ternyata kemarin kami pada saat H-1 sebelum kongres tahunan, kami 18 klub berkumpul kembali. Kedepan dengan format baru ini akan ada kontribusi tetap dan kontribusi variabel yang berdasarkan ranking dan rating. Artinya semakin tinggi rating, semakin dapat lebih tinggi pendapatan klub,” pungkasnya.

Jadwal Perdana Liga 1 2023

Jadwal Persija di Liga 1 2023 akan mempertemukan tim kuat di pertengan Juli 2023 bergulirnya Liga 1 2023/2024.

Persija akan berjumpa tim kuat Bhayangkara FC sebelum akhinya bertemu Persikabo dan PSM Makassar di awal jadwal pertandingan tim Macan Kemayoran ini.

Duet ditunggu-tunggu yang tak kalah sengit adalah saat Persija menjamu Bhayangkara FC di pertandingan tanggal 16 Juli 2023.

Lawan kali ini sangat diperhatikan mengingat Bhayangkara FC merupakan salah satu tim kuat di kompetisi sebelumnya.

Tak pelak, Persija terus berbenah untuk meningkatkan performa para pemain yang akan mengarungi kompetisi tahun ini.

Termasuk persiapan saat melawan tim-tim besar yang bercokol di Liga 2023, salah satunya Bhayangkara FC.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved