Profil Artis

Biodata Ashanty, Akui Tak Khawatir Anang Hermansyah Selingkuh, Ternyata Punya Ucapan Pamungkas ini

Ibu sambung Aurel Hermansyah itu ternyata memiliki alasan, yakni karena ia memiliki trik khusus untuk menghadapi suaminya jika selingkuh.

|
Instagram @ashanty_ash
Potret artis cantik Ashanty dan Anang Hermansyah 

Ashanty Hastuti memiliki nama panggung Ashanty, ia lahir di Jakarta dan lahir pada tanggal 4 November 1984. Saat ini menginjak usia 39 tahun.

Perempuan dengan tinggi 170 cm ini memulai karirnya dari tahun 2009 sampai sekarang.

Masa kecilnya sering berpindah-pindah tempat tinggal mengikuti tugas sang ayah sebagai staf ahli UNICEF.

Ashanty pernah menetap di Thailand, Amerika Serikat, Srilanka, Belanda, dan Nigeria.

Ashanty adalah adik ipar pedangdut Liza Natalia. Ia merupakan anak bungsu dari lima bersaudara yang berdarah Jawa-Arab-Prancis.

Kakek Ashanty seorang diplomat ditambah sang ayah yang juga mengabdi sebagai staf internasional PBB, sehingga Ashanty pun akhirnya mengikuti jejak keluarganya.

Ashanty mengambil kuliah Hubungan Internasional di Universitas Paramadina setelah lulus dari SMA Islam Harapan Ibu, Jakarta.

Baca juga: Biodata Nia Ramadhani, Paras Cantiknya Disebut Mirip Barbie dan Lisa BLACKPINK, Cantik Demi Ardi

Baca juga: Brigjen Endar Dicopot Lalu Balik Lagi ke KPK, Disambut Bak Pahlawan & Tepuk Tangan dari Pegawai KPK

Baca juga: Kalender 2023, Daftar Tanggal Merah Juli 2023, Lengkap Libur Nasional dan Hari Besar Internasional

Mengawali karier sebagai penyanyi, Ashanty memiliki kenalan di perusahan rekaman pun akhirnya bertemu dengan Yovie Widianto.

Yovie Widianto pun memberi kesempatan Ashanty untuk menyanyikan lagu ciptaanya berjudul 'Aku Ingin Kamu, Kamu Ingin Dia' pada 2009.

Tak lama, Ashanty pun merilis albumnya sendiri bertajuk 'Ashanty' di tahun 2009.

Walaupun demikian masih banyak orang yang belum begitu mengenal Ashanty.

Hingga akhirnya nama Ashanty sudah dikenal oleh khalayak ketika ia berduet dengan Anang Hermansyah.

Mereka menyanyikan lagu berjudul Jodohku.

Ashanty dan Anang Hermansyah merilis lagu berjudul Jodohku pada 2011, yang kemudian membuat mereka menikah.

Ashanty menggantikan posisi Krisdayanti serta Syahrini sebagai teman duet Anang Hermansyah.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved