Berita Pangkalpinang
Timsel Buka Seleksi Calon Anggota KPU Belitung, Bangka dan Pangkalpinang Periode 2023-2028
Seleksi ini dibuka untuk mencari calon anggota KPU periode 2023-2028 untuk wilayah Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka dan Kabupaten Belitung.
POSBELTTUNG.CO, BANGKA - Tim Seleksi Komisi Pemilihan Umum (KPU) tiga kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengumumkan pembukaan seleksi calon anggota KPU tiga Kabupaten/Kota di Bangka Belitung mulai hari ini, Sabtu (15/7/2024).
Seleksi ini dibuka untuk mencari calon anggota KPU periode 2023-2028 untuk wilayah Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka dan Kabupaten Belitung, dengan masing-masing lima komisioner.
Hal ini disampaikan Timsel KPU 3 Kabupaten/Kota melalui konferensi pers yang digelar di sekretariat Timsel pada Jumat (14/7/2023) petang kemarin.
"Pendaftaran dilakukan dari tanggal 15-26 Juli 2023. Berkas pendaftaran harus di-upload ke Siakba KPU dan hard copy harus dikumpulkan di sekretariat Timsel," kata Ketua Timsel KPU 3 Kabupaten/Kota, Iskandar
Iskandar mempersilakan untuk siapapun yang sudah memenuhi persyaratan, seperti minimal sudah berumur 30 tahun, bisa ikut serta dalam proses seleksi ini.
"Silakan ikut seleksi ini, karena ini adalah hak warga negara. Yakinlah, (Timsel) yang terdiri dari empat akademisi dan satu profesional akan menjaga integritas," ucapnya.
Dia juga menyampaikan, waktu tahapan seleksi kali ini cukup padat, karena hanya hanya diberikan tenggat waktu 45 hari untuk menyelesaikan tahapan.
"30 Agustus 2023 nanti, Timsel harus sudah mempersiapkan seluruh berkas 10 orang bakal calon tiap Kabupaten/Kota di KPU RI. Tapi berkaca pengalaman sebelumnya, itu tidak ada masalah," tegasnya.
Berikut daftar nama-nama Timsel calon anggota KPU periode 2023-2028 untuk wilayah Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka dan Kabupaten Belitung:
Ketua: Iskandar
Sekretaris : Jaka Zia Utama
Anggota: Luna Febriani, Wahyu Kurniawan dan Wargianto.
(Bangkapos.com/Rifqi Nugroho)
| Udin Tunaikan Nazar, Gunakan Uang Pribadi Sumbang Ambulans ke Masjid Ar Rahman Pangkalpinang |
|
|---|
| Pemkot Pangkalpinang Tinjau Titik Rawan Banjir, Prof. Udin dan Wawako Ajak Warga Gotong Royong |
|
|---|
| Wali Kota Prof. Udin Ajak Guru Aktif di Medsos Bangun Citra Positif PGRI di Era Digital |
|
|---|
| Wali Kota Pangkalpinang Ingatkan Generasi Muda Agar Kuat Hadapi Perubahan Zaman |
|
|---|
| Momen Hari Sumpah Pemuda, Wali Kota Pangkalpinang Ajak Pemuda Memperkuat Persatuan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.