Berita Bangka Selatan
Ratusan Warga Bangka Selatan Dapat Pengobatan Gratis
Berbagai pelayanan kesehatan yang diberikan mulai dari donor darah, cek kesehatan gratis sunat massal hingga pembagian sembako.
Penulis: Ajie Gusti Prabowo |
POSBELITUNG.CO, BANGKA - Ratusan warga Kabupaten Bangka Selatan mendatangi Komando Distrik Militer (Kodim) 0432/Bangka Selatan, Minggu (24/9/2023) pagi. Dari kalangan anak-anak, dewasa hingga lansia terlihat antusias untuk mengikuti bakti sosial kesehatan yang dilaksanakan.
Berbagai pelayanan kesehatan yang diberikan mulai dari donor darah, cek kesehatan gratis sunat massal hingga pembagian sembako dihadirkan oleh jajaran TNI. Hingga puncaknya nanti akan dilaksanakan operasi katarak massal.
Komandan Kodim 0432/Bangka Selatan, Letkol Inf Gani Rachman mengatakan, pelayanan kesehatan gratis itu merupakan rangkaian kegiatan Bakti Kesehatan TNI. Kegiatan tersebut dilaksanakan guna memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-78 yang jatuh pada 5 Oktober 2023.
"Kegiatan ini puncaknya itu pada 5 Oktober 2023, dan kegiatan yang kita gelar hari ini ada lima item seperti ada sunatan massal, pengobatan umum, donor darah, operasi katarak serta pembagian sembako kepada masyarakat," kata Gani.
Menurutnya, kegiatan bakti sosial kesehatan yang dilaksanakan oleh TNI adalah untuk memperkukuh Kemanunggalan TNI dengan rakyat. "Masyarakat yang kita undang atau bantu yakni seputaran Kodim 0432/Bangka Selatan seperti Desa Bikang, Desa Jeriji, Desa Gadung dan Serdang," ujar Gani.
Untuk pengobatan massal lanjut dia, terdapat sebanyak 120 orang yang mendaftar guna mendapatkan pelayanan. Begitu halnya sunatan massal, diikuti sebanyak 15 orang anak-anak. Sedangkan donor darah ditargetkan mampu terkumpul sebanyak 50 kantong darah serta pembagian sembako kepada 80 orang.
Dalam kegiatan Bakti Kesehatan TNI ini masyarakat sangat antusias sekali mengikuti untuk mengecek langsung kesehatan yang di gelar di Halaman Kodim 0432/Bangka Selatan. Dengan begitu diharapkan kehadiran TNI dapat benar-benar dirasakan oleh masyarakat. Sehingga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat ke depannya.
"Tentunya semoga kegiatan yang kita gelar ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat, dan juga meningkatkan kesehatan masyarakat Bangka Selatan yang ada di wilayah kita," ujarnya. (u1)
| 1.427 Perempuan di Bangka Selatan Ditargetkan Jalani HPV DNA dan IVA Test, Antisipasi Kanker Serviks |
|
|---|
| Bupati Bangka Selatan Berang, Ada Oknum ASN Diduga Minta Imbalan dari Bantuan Permodalan UMKM |
|
|---|
| Pemuda Ditemukan Meninggal Usai Terseret Ombak saat Mancing di Perairan Namak Bangka Selatan |
|
|---|
| 143 Kampil Pasir Timah Diangkut Kapal Bermuatan Terasi Diamankan Tim Lanal Babel di Bangka Selatan |
|
|---|
| Daftar 21 Nama Lolos Seleksi Sekda dan Kepala OPD Bangka Selatan, Bupati Tegaskan Tak Ada Rekayasa |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.