Berita Belitung
Ini Daftar Kepala OPD di Pemkab Belitung yang Dusulkan Mengikuti Job Fit
Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung KA Azhami mengemukakan, saat ini pihaknya sudah menyampaikan surat ke Pj Gubernuruntuk mengevaluasi jabatan tersebut.
POSBELITUNG.CO, BELLITUNG - Sejumlah pejabat eselon di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung bakal mengikuti job fit atau uji kesesuaian.
Di antara jabatan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Belitung yang bakal dievaluasi kinerjanya adalahi kepala dinas ketahanan pangan dan pertanian, dinas komunikasi dan informatika, dinas perikanan serta kepala dinas pekerjaan umum dan perumahan rakyat.
Juga kepala dinas pendidikan dan kebudayaan, asisten bidang pemerintahan dan kesra, serta asisten bidang ekonomi dan pembangunan.
Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung KA Azhami mengemukakan, saat ini pihaknya sudah menyampaikan surat ke Pj Gubernur Babel untuk mengevaluasi jabatan tersebut.
Nantinya panitia seleksi dari pemerintah provinsi akan membentuk pansel, dilanjutkan penyampaian surat usulan ke KASN. KASN nantinya bakal mengeluarkan rekomendasi pelaksanaan job fit tersebut.
Ia menambahkan, job fit bakal dilakukan untuk mengevaluasi jabatan pejabat yang sudah berlangsung lima tahun dan dua tahun.
Apalagi sebelumnya Pemkab Belitung telah mendapatkan penghargaan KASN dalam merit system.
"Ada 16 jabatan yang pejabatnya sudah lima tahun dan lebih dari dua tahun. Seperti jabatan sekretaris daerah sudah lima tahun, juga ada beberapa kepala OPD yang sudah lebih dari dua tahun," kata Azhami, Minggu (3/3/2024).
Pelaksanaan job fit untuk asesmen kinerja, lanjutnya merupakan hal yang biasa. Hasil evaluasi tersebut pun bukan berarti terjadinya rotasi jabatan, tapi untuk menilai sejauh mana kinerja yang telah dilakukan.
Bahkan berdasarkan Surat Edaran Kemenpan terbaru, justru jabatan pimpinan tinggi akan dievaluasi tiga bulan sekali yang dimulai pada Januari 2024.
Ditanya soal kemungkinan terjadinya lelang jabatan, Azhami menyebut saat ini belum akan dilakukan. Menurutnya, lelang jabatan bisa dilakukan selama kepemimpinan penjabat (pj) bupati, selama mengikuti prosedur yang ditetapkan, termasuk harus mendapatkan rekomendasi KASN.
"Lelang belum. Bisa seiring sejalan, tapi sampai sejauh ini kami belum mengajukan usulan lelang. Setelah rekomendasi job fit diterima, memang kami boleh bersurat kembali untuk mengajukan lelang," pungkasnya.
(Posbelitung.co/del)
| KPSB Peta Belitong Anjurkan Pemda Kaji Dulu Sebelum Bongkar Eks Sekolah Kuomintang |
|
|---|
| Dilaporkan Warga, Satpol PP Belitung Tertibkan Pengamen di Lampu Merah Jalan Rahat |
|
|---|
| Status Eks Sekolah Kuomintang Belitung Masih ODCB, Pemanfaatan Tunggu Kajian |
|
|---|
| Isyak Meirobie Nilai Eks Sekolah Kuomintang Berpotensi Jadi Daya Tarik Belitung Mampau Food Court |
|
|---|
| Wacana Pembongkaran Eks Sekolah Kuomintang Masih Dikaji, Plt Kadindikbud Sebut Harus Sesuai Aturan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/Kepala-Badan-Kepegawaian-dan-Pengembangan-Sumber-Daya-Manusia-Kabupaten-Belitung-KA-Azhami.jpg)