Puncak Gerhana Matahari Total di Indonesia dan Live Streaming GMT Langsung dari NASA
Masyarakat Indonesia yang ingin menyaksikan gerhana matahari total bisa melihat melalui live streaming
POSBELITUNG.CO - Gerhana matahari total (GMT) dapat disaksikan di belahan Benua Amerika.
Sementara, puncak GMT di Indonesia terjadi pada, Selasa (9/4/2024) pukul 01.17 WIB.
Berikut tahapan terjadinya GMT, pada Senin 8 April 2024.
- Gerhana Sebagian dimulai sekitar pukul 22.42 WIB.
- Gerhana Total dimulai sekitar pukul 23.38 WIB.
- Puncak Gerhana sekitar pukul 01.17 WIB, Selasa (9/4/2024).
- Gerhana Total berakhir sekitar pukul 02.55 WIB, Selasa (9/4/2024).
- Gerhana Sebagian berakhir sekitar pukul 03.52 WIB, Selasa (9/4/2024).
Masyarakat Indonesia yang ingin menyaksikan gerhana matahari total bisa melihat melalui live streaming yang disediakan oleh lembaga antariksa seperti NASA.
LINK LIVE STREAMING KLIK DI SINI.
Fenomena GMT
Gerhana Matahari Total adalah fenomena yang terjadi ketika matahari, bulan, dan bumi berada dalam satu garis sejajar sehingga bayangan inti (umbra) bulan menutupi seluruh sinar matahari.
Daerah bumi yang berada di bawah bayangan inti bulan akan mengalami Gerhana Matahari Total.
Gerhana Matahari Total hanya akan melintasi wilayah Amerika Utara, Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.
Sementara itu, Lautan Pasifik, bagian utara Amerika Selatan, Amerika Utara, Lautan Atlantik, Arktik, dan sebagian kecil bagian barat Eropa, dapat menyaksikan fenomena Gerhana Matahari Sebagian.
9 Orang Terpapar Radioaktif Nuklir, Terbongkar Usai Senator AS Sebut Soal Udang dari Indonesia |
![]() |
---|
Visa Presiden Kolombia Bakal Dicabut AS Karena Pidatonya di PBB Serang Donald Trump |
![]() |
---|
Serangan Israel ke Qatar Jadi Peringatan, Stabilitas AS Ilusi |
![]() |
---|
Serangan Israel di Doha, Penghinaan bagi Amerika Serikat |
![]() |
---|
Trump Geram Qatar Diserang Israel, Netanyahu Tutup Kuping, Apakah Hubungan As-Tel Viv Retak? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.