Berita Belitung
Bersama Perangi Narkoba, Pj Bupati Belitung Minta RT dan Kades Waspada saat Ada Aktivitas Tak Wajar
Pj Bupati Belitung Yuspian mengajak masyarakat bersama-sama meningkatkan kewaspadaan terhadap peredaran narkoba.
Penulis: Adelina Nurmalitasari | Editor: Novita
POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Pj Bupati Belitung Yuspian mengajak masyarakat bersama-sama meningkatkan kewaspadaan terhadap peredaran narkoba.
Hal tersebut disampaikannya saat peringatan Hari Anti Narkotika Internasional yang diadakan BNN Kabupaten Belitung, Rabu (25/6/2024).
Terutama, Yuspian berharap agar perangkat di wilayah seperti ketua RT dan kepala desa waspada ketika menemukan yang bangunan aneh dan tidak wajar dimasuki orang.
"Kami kira penting kewaspadaan dan memiliki kekepoan. Kami mengimbau perlunya kesadaran bersama dan kepedulian lingkungan," ujarnya.
Peringatan HANI 2024 mengangkat tema masyarakat bergerak bersama melawan narkoba mewujudkan Indonesia bersinar atau bersih narkoba.
Menurutnya, hal ini menyampaikan ajakan bagi semua dalam kerja sama untuk memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika.
(Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)
| Polres Belitung Panen Jagung 1,3 Ton di Lahan Seluas Setengah Hektar di Desa Buluh Tumbang |
|
|---|
| Sekda Belitung Ralat Waktu Penandatangan Pengalihan Sewa Puncak Toserba: Bukan Pukul 11.00 WIB |
|
|---|
| Diam-diam Ditandatangani, Pengalihan Sewa Gedung Puncak Toserba ke Babelmart Tuai Sorotan |
|
|---|
| Pengalihan Sewa Gedung dari Puncak Toserba ke Babelmart Harus Persetujuan Bupati Belitung |
|
|---|
| Isu Pengalihan Sewa Puncak Depstore Disorot, DPRD Belitung Minta Ikuti Mekanisme |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20240626-Pemberian-penghargaan-kerja-sama-oleh-Kepala-BNNK-Belitung.jpg)