Pos Belitung Hari Ini
Terima Kasih STY
Shin Tae-yong (STY) resmi menyudahi perjalanan kariernya sebagai pelatih Timnas Indonesia, Senin (6/1/2024) siang.
Keputusan pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia dilakukan atas berbagai pertimbangan dan evaluasi.
Evaluasi itu menyoroti strategi permainan dan komunikasi antara pelatih dan pemain.
"Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain," kata Erick.
"Komunikasi yang lebih baik dan tentu implementasi program lebih baik secara menyeluruh ke timnas," imbuhnya.
Atas dasar hal tersebut, PSSI memutuskan untuk mengakhiri hubungan kerja sama dengan STY yang telah terjalin selama hampir 6 tahun.
Dia mengatakan, Ketua Badan Tim Nasional Sumardji telah bertemu dengan Shin Tae-yong pagi ini untuk memberikan surat menyurat terkait hal tersebut.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu juga mengucapkan terima kasih kepada Shin Tae-yong yang telah melatih Timnas Indonesia sejak 2019.
"Kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja coach Shin Tae-yong selama ini," jelas Erick.
Sementara itu, manajer Timnas Indonesia, Sumardji membeberkan respons dari Shin Tae-yong setelah mengetahui pemecatan ini.
Shin Tae-yong pun menerima dan turut mendoakan agar Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
"Prinsipnya Coach Shin menerima pemutusan hubungan kerja antara PSSI dan dia.
"Coach Shin juga berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama 5 tahun dan pesannya semoga timnas lolos Piala Dunia," katanya.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong awal menjadi pelatih Timnas Indonesia sejak 28 Desember 2019.
Di bawah naungan Shin Tae-yong, skuad Garuda sukses menorehkan prestasi mentereng antara lain runner up Piala AFF 2020, Medali Perunggu SEA Games 2021, Runnerup Piala AFF U-23 2023, Fase Grup Piala Asia U-20 2023, Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Peringkat Keempat Piala Asia U-23 2024, Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan Lolos Piala Asia 2027.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut juga sukses memperbaiki ranking FIFA Timnas Indonesia.
Saat Shin Tae-yong awal bergabung ranking FIFA Indonesia ada di urutan ke-173 dan sekarang berada di peringkat ke-127.
(Tribunnews/jid/mba)
| Cucu Bersyukur Suaminya Selamat dari Tenggelamnya KM Rahma Jaya di Perairan Karang Antu |
|
|---|
| Kejari Basel Fokus Kejar Kasus Korupsi Lingkungan Turunan Tata Niaga Timah Rp300 Trilliun |
|
|---|
| Gubernur Babel Lapor Balik Fira Dugaan Pengaduan Palsu dan Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| TNI AL Tarik Ponton Tambang Ilegal di Pantai Asmara yang Ancam Kabel Listrik Bawah Laut |
|
|---|
| Segera Menjadi Cagar Budaya, Situs Kota Kapur Simpang Peninggalan Arkeologis Bernilai Tinggi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20250107-Pos-Belitung-Hari-Ini-Edisi-7-Januari-2025.jpg)