Pilkada Ulang Bangka 2025

Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka Tinggal 4 Hari, KPU Pastikan Logistik Siap

KPU Kabupaten Bangka telah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut pesta demokrasi ini.

Penulis: Arya Bima Mahendra | Editor: Kamri
Bangkapos.com/Arya Bima Mahendra
LOGISTIK PILKADA - Proses pengemasan paket logistik Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka di gudang logistik KPU Kabuppaten Bangka di Mess Melati, Jalan Pemuda, Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung beberapa hari lalu. 

POSBELITUNG.CO - Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung masih tersisa empat hari lagi.

Hari pencoblosan Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka akan berlangsung pada Rabu, 27 Agustus 2025.

KPU Kabupaten Bangka telah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut pesta demokrasi ini.

Termasuk mempersiapkan berbagai logistik untuk hari pencoblosan, Rabu 27 Agustus 2025 mendatang.  

Sejumlah logistik seperti surat suara, kabel segel, alat tulis, alat coblos, map, bilik suara dan lainnya telah tersedia.

Barang-barang logistik ini telah dikemas dan disimpan di gudang logistik KPU Bangka yang beralamat di Mess Melati, Jalan Pemuda, Sungailiat, Kabupaten Bangka.

Baca juga: Pemkab Belitung Bakal Tata Ulang Kawasan Gedung Nasional Tanjungpandan

Ketua KPU Kabupaten Bangka, Sinarto mengaku semua logistik Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka sudah siap.

Termasuk proses sortir dan lipat surat suara yang sudah selesai dilaksanakan beberapa waktu lalu.

"Alhamdulillah walaupun kita berkejar-kejaran dengan waktu.

Untuk logistik kita semuanya sudah ada dan tersedia," jelas Sinarto, Sabtu (23/8/2025).

Ia mengungkan memang ada ditemukan sejumlah surat suara yang dalam kondisi tidak bisa digunakan.

Namun, hal itu tidak akan berpengaruh terhadap jumlah surat suara yang dinilai masih cukup untuk digunakan pemilih pada hari pencoblosan nanti.

"Untuk surat suara, memang ada sebagian yang rusak.

Tapi secara jumlah kita masih cukup," ujarnya.  

Sinarto menegaskan distribusi logistik ke TPS-TPS akan dilakukan pada H-1 pencoblosan atau tepatnya tanggal 26 Agustus 2025.

"Insya Allah dari pagi kita akan distribusi sampai sore.

Mudah-mudahan selesai karena yang kita distribusikan itu hanya satu kotak (paket logistik) per TPS," jelas Sinarto.

(Bangkapos.com/Arya Bima Mahendra)

 

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved