PT Timah Tbk
Momen Hari Pahlawan, Semangat PT Timah Tbk Mendukung Kesejahteraan dan Kemandirian Bangsa
Semangat ini menjadi acuan PT Timah Tbk dalam mengelola sumber daya mineral timah secara berkelanjutan.
Ringkasan Berita:
- Semangat Hari Pahlawan menjadi acuan PT Timah Tbk dalam mengelola sumber daya mineral timah secara berkelanjutan.
- Nilai-nilai Hari Pahlawan menginspirasi PT Timah Tbk yang merupakan perusahaan negara untuk terus berkontribusi bagi negeri.
POSBELITUNG.CO – Momen Hari Pahlawan tidak hanya sekedar diperingati secara seremonial.
Momen ini menjadi pengingat atas semangat juang dan pengorbanan untuk terus hidup dalam setiap langkah pembangunan bangsa.
Perjuangan pada era saat ini tidak lagi dilakukan di medan perang.
Perjuangan dilakukan dalam bentuk membangun kemandirian ekonomi, menjaga sumber daya alam, dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
Semangat ini menjadi acuan PT Timah Tbk dalam mengelola sumber daya mineral timah secara berkelanjutan.
Upaya ini untuk mendukung kesejahteraan masyarakat dan kemandirian bangsa.
Para pahlawan mengajarkan arti keteguhan, keikhlasan, dan tanggung jawab terhadap bangsa.
Nilai-nilai ini menginspirasi PT Timah Tbk yang merupakan perusahaan negara untuk terus berkontribusi bagi negeri.
Yaitu melalui pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan, memberikan manfaat luas bagi masyarakat, daerah, dan negara.
Sebagai bagian dari Holding Industri Pertambangan MIND ID, PT Timah Tbk berperan strategis dalam mengelola komoditas timah nasional.
PT Timah Tbk memastikan agar timah tidak hanya menjadi komoditas ekspor, tapi berkontribusi langsung dalam menggerakkan perekonomian masyarakat, menciptakan lapangan kerja, dan penerimaan negara melalui pajak dan PNBP.
Membawa semangat para pahlawan dalam meraih kemerdekaan melalui berbagai program yang berfokus pada pembangunan berkelanjutan dan memberikan nilai tambah melalui hilirisasi.
PT Timah Tbk berkontribusi pada penerimaan negara, baik melalui pajak maupun PNBP, yang kemudian menjadi bagian dari pembiayaan pembangunan nasional.
Selain itu, melalui program tanggung jawab sosial (TJSL), perusahaan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasional melalui dukungan terhadap pendidikan, kesehatan, pemberdayaan UMKM, hingga pelestarian lingkungan.
PT Timah Tbk juga memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan kekayaan bumi Indonesia dikelola secara transparan, adil, dan berkelanjutan.
Berupaya terus memperkuat tata kelola perusahaan dan berkomitmen menjalankan prinsip Good Mining Practice untuk menjamin keseimbangan antara kegiatan produksi dan pelestarian lingkungan.
Upaya ini menjadi bagian dari kontribusi nyata perusahaan dalam menjaga pelestarian sumber daya alam agar tetap menjadi kekuatan ekonomi bangsa.
Bukan hanya untuk saat ini, tetapi juga untuk generasi mendatang.
Melalui sinergi bersama pemerintah, masyarakat, dan pemangku kepentingan lainnya, PT Timah terus berkomitmen untuk melanjutkan perjuangan para Pahlawan dengan tanggung jawab dan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.
“Bagi PT Timah Tbk, semangat kepahlawanan diwujudkan melalui pengelolaan sumber daya timah yang bertanggung jawab, berkelanjutan, menerapkan kaidah penambangan yang baik dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat,” jelas Departement Head Corporate Communication PT Timah Tbk, Anggi Siahaan.
(*)
| PT Timah Bantu Pelaksanaan Turnamen Voli Karang Taruna Cup II di Mentok, Dukung Semangat Kepemudaan |
|
|---|
| PT Timah Bantu Mesin Steam Air untuk Usaha Ayam Potong di Pangkalpinang, Dukung UMKM Berkembang |
|
|---|
| Pelayanan Kesehatan dan Pemberian Makanan Tambahan dari PT Timah di Karimun Disambut Antusias |
|
|---|
| Kolaborasi PT Timah dan Polda Babel, Tenggelamkan Rumpon Terbuat dari 2.100 Knalpot Hasil Sitaan |
|
|---|
| PT Timah Tbk Serap Aspirasi dan Informasi Masyarakat Lewat Layanan Informasi dan Aspirasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20251110-Hari-Pahlawan-PT-Timah-Tbk.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.