Berita Belitung

Gadis Asal Gersik Lulusan Terbaik Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang, Mimpi Anak Pulau Jadi Nyata

Gadis asal Pulau Gersik, Kecamatan Selat Nasik, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengukir prestasi

Editor: Kamri
Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah
LULUSAN TERBAIK - Annida Shafa Mahfudzah, lulusan terbaik Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang Tahun 2025 dari Prodi Keperawatan Belitung bersama keluarga usai prosesi wisuda di Ballroom Soll Marina Hotel, Rabu (19/11/2025). 

Ringkasan Berita:

 

POSBELITUNG.CO – Gadis asal Pulau Gersik, Kecamatan Selat Nasik, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengukir prestasi usai menjadi lulusan terbaik pada prosesi Wisuda XIII Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang di Ballroom Soll Marina Hotel, Pangkalpinang, Rabu (19/11/2025) kemarin.

Annida Shafa Mahfudzah meraih lulusan terbaik Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang tahun 2025.

Ia sukses meraih IPK 3,96 dari Program Studi D3 Keperawatan Belitung.

Annida tidak pernah secara khusus menargetkan diri menjadi lulusan terbaik. 

Dia hanya berpegang pada satu prinsip jangan menunda pekerjaan.

"Kalau ada tugas sebaiknya langsung dikerjakan.

Karena sistem di Poltekkes itu sering dadakan, jadi kalau ditunda tugasnya menumpuk dan akhirnya keteteran," kata Annida ditemui Rabu (19/11/2025).

Annida mengatakan ritme perkuliahan vokasi yang penuh praktik dan laporan justru mengajarkan kedisiplinan. 

Ia berusaha menyelesaikan setiap tugas tepat waktu.

Hal ini untuk memberikan yang terbaik dalam setiap praktikum maupun ujian.

"Saya yakin kalau belajar sungguh-sungguh, pasti ada hasil.

Tujuan saya sebenarnya sederhana, membanggakan orangtua," ujarnya.

Setelah tiga tahun menjalani studi, Annida kini semakin mencintai dunia keperawatan. 

Program studi yang dipilihnya bukan hanya bidang ilmu, tapi juga sarana untuk memberi manfaat bagi orang lain.

Sumber: Pos Belitung
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved