Pilgub Babel 2017

Adik Ahok 'Ngotot' Nyalon Gubernur Babel Gara-gara Ini

Adik kandung Gubernur DKI Jakarta itu, berencana menempuh jalur independen.

Penulis: Dede Suhendar |
facebook
Basuri Tjahaja Purnama 

Laporan Wartawan Pos Belitung Dede Suhendar

POSBELITUNG.COM, BELITUNG - Mantan Bupati Belitung Timur Basuri T Purnama sangat percaya diri untuk ikut Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2017 mendatang.

Adik kandung Gubernur DKI Jakarta itu, berencana menempuh jalur independen.

Basuri menceritakan tujuannya ikut pencalonan untuk membuka mata masyarakat terkait keterbukaan anggaran. Di samping itu, niatnya untuk mengabdi kepada bangsa dan negara.

"Saya nyalon gubernur bukan persoalan menang atau kalah. Tapi untuk membuka mata masyarakat terhadap pengelolaan anggaran yang terbilang sia-sia," ujarnya saat dihubungi posbelitung.com, Senin (13/6/2016).

Sebagai calon independen, Basuri menargetkan pengumpulan KTP sebanyak 100 ribu lembar. Kondisi saat ini, kata dia, sudah terkumpul sekitar 40 ribuan. Ia optimis, sampai selang waktu yang ditentukan target KTP tersebut berhasil terkumpul.

Meskipun sempat kalah dalam pertarungan Pilkada beberapa bulan lalu, tak membuat Basuri kapok untuk kembali mencalonkan diri. Pada intinya, kata dia, seorang pemimpin adalah pelayanan masyarakat, yang digaji ketika dinilai bekerja sesuai dengan yang dijanjikan.

"Sudah lah masalah kinerja kita harus fair dong. Selama jadi Bupati Beltim, saya sudah selesaikan dua pasar besar, proyek rehab Pice dan satu-satunya stadion termegah di Babel. Jadi silahkan bandingkan saja," ungkapnya.

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved