Jawaban Menohok Mahasiswi Saat Diajak Pria Beristri Lakukan Perbuatan Dosa
jika ada pria yang mendekati, cobalah mencari tahu dulu, sebab zaman sekarang susah dibedakan cowok lajang dan yang sudah beristri
POSBELITUNG.COM, JAKARTA - Untuk para wanita, jangan pernah menanggapi perasaan suami atau pria beristri, apapun alasannya.
Nah, jika ada pria yang mendekati, cobalah mencari tahu dulu, sebab zaman sekarang susah dibedakan cowok lajang dan yang sudah beristri.
Seperti yang tersirat dalam percakapan via aplikasi pesan singkat WhatsApp yang dibagikan akun jejaring sosial Instagram@infotabedaeng.
Percakapan itu memperlihatkan seorang pria beristri yang menggoda seorang wanita, namun berbuah jawaban mengejutkan dari sang wanita.
Hal ini berawal ketika pria tersebut menanyakan kegiatan wanita itu.
Dilihat dari percakapan itu, si wanita diduga merupakan mahasiswi.
Chat itu berjalan lancar hingga akhirnya si wanita ternyata mengetahui bahwa pria tersebut telah memiliki istri dan anak.
"Kakak kan udah punya istri. Tapi beneran kan udah punya istri dan anak 1," tulis wanita tersebut.
Merasa ketahuan, akhirnya pria tersebut mengaku, "Iya benar. Maafin kakak ya kakak nggak jujur."
Meski sudah kepergok, tetap pria tersebut melancarkan serangannya, menggoda wanita itu.
Pria tersebut mengajak si wanita untuk tetap berteman dengannya.
Lalu, wanita itu menjawab, "Dengan mengakui kebohongan dan mengakui kesalahan itu sudah cukup memperbaiki semua. Kenapa tidak berteman kak, menjaga silaturahmi kan wajib, selama itu tidak melampaui batasannya."
Namun, si pria tetap menggoda, "Makanya kakak ga berani utarakan perasaan ini sama ade. Ya tahulah ade."
Kemudian wanita itu menasihati, "Kakak itu harus menjaga hati dan diri hanya untuk istri. Fokuskan pada kebahagiaan istri dan anak, jangan mikir hal-hal lain selain itu."
Pria itu menjawab, "Tapi kakak serius, kakak sangat nyaman sama ade."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/pencabulan_20160823_095112.jpg)