Info Kesehatan
Tak Banyak yang Tahu Ini waktu Terbaik Untuk Minum Susu, Pagi atau Malam?
Ada orang yang minum susu di pagi hari sebagai menu sarapan. Namun, ada juga yang minum susu di malam hari sebelum tidur.
Pagi atau Malam, Kapan Waktu Terbaik untuk Minum Susu?
posbelitung.co – Siapa yang suka minum susu? Susu memang salah satu minuman yang baik untuk tubuh kita.
Susu mengandung kalsium yang baik untuk tulang dan pertumbuhan kita.
Selain itu, susu juga mengandung nutrisi lain, seperti vitamin, kalium, fosfor, magnesium, dan lain-lain.
Ada orang yang minum susu di pagi hari sebagai menu sarapan. Namun, ada juga yang minum susu di malam hari sebelum tidur.
Kalau teman-teman, kapan biasanya minum susu? Di pagi hari atau malam hari?
Nah, sebenarnya, kapan waktu terbaik untuk minum susu, ya?
Minum Susu di Pagi Hari
Menurut penelitian, orang yang rutin minum susu saat sarapan bisa mendapat lebih banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh.
Kalau kita minum susu sebelum beraktivitas di pagi hari, kebutuhan vitamin dan mineral kita sudah terpenuhi.
Itu karena segelas susu mengandung delapan gram protein yang bisa menguatkan tulang, otot, dan sistem kekebalan tubuh kita.
Selain itu, kandungan protein pada susu juga bisa membuat kita merasa kenyang lebih lama sebelum akhirnya makan siang.
Kebiasaan minum susu di pagi hari juga bisa membantu melancarkan aktivitas otak kita.
Dengan begitu, kita bisa menyerap banyak informasi di sekolah sehingga kita akan lebih mudah memahami materi pelajaran.
Minum Susu di Malam Hari
