Minum Air Lemon Hangat Sebelum Tidur Secara Rutin, Banyak Manfaat Tak Terduga Kamu Rasakan

Buah lemon memiliki segudang manfaat memang sudah tidak diragukan lagi. Salah satu manfaat lemon yang sering orang gunakan adalah untuk kulit wajah.

Editor: Rusaidah
Sajian Sedap
Rasakan manfaat air lemon hangat ini jika diminum di malam hari. 

POSBELITUNG.CO - Buah lemon memiliki segudang manfaat memang sudah tidak diragukan lagi.

Salah satu manfaat lemon yang sering orang gunakan adalah untuk kulit wajah.

Selain itu, minum air lemon pada pagi hari saat perut kosong juga akan memberikan banyak manfaat.

Namun tak hanya saat pagi hari, sebelum tidur pun kita dianjurkan mengonsumsi air lemon.

Hal ini akan memberikan manfaat seperti mengatasi masalah konstipasi, sakit tenggorokan, batuk pilek, dan masalah kesehatan lain.

Jika kamu minum air lemon sebelum tidur, saat bangun tubuh akan terasa lebih segar dan siap memulai hari.

Selain manfaat di atas, air lemon hangat juga akan memberikan manfaat seperti berikut ini:

Tidur Lebih Nyenyak

Selain sehat, lemon juga bisa ditemukan di mana saja.

Meski lemon terasa asam, namun kenyataannya lemon merupakan agen alkali yang sangat kuat saat di dalam tubuh.

Hal ini akan membantu merawat liver, membersihkan darah, meningkatkan jumlah sel darah putih, dan mengoptimalkan fungsi pankreas.

Karena organ tubuh berfungsi dengan baik, maka kualitas tidur kita juga akan meningkat.

Moms tidak akan lagi mengalami gangguan tidur atau insomnia.

Jika tidur lebih nyenyak, tentu saat bangun pun tubuh lebih segar dan terasa rileks.

Cobalah rutin minum air lemon selama sebulan maka kamu benar-benar akan mendapatkan kualitas tidur yang baik.

Sumber: Sajian Sedap
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved