Virus Corona di Belitung

Kantor Pos Tanjungpandan Keluarkan Program Belanja dari Rumah, Begini Caranya!

Melalui program (belanja dari rumah) masyarakat bisa berbelanja tanpa harus keluar rumah, karena petugas kantor pos yang akan mengantar ke tujuan.

Istimewa Kantor Pos Tanjungpandan
Selebaran program belanja dari rumah 

POSBELITUNG.CO, BELITUNG -- Terhitung hari ini, Jumat (3/4/2020) sampai batas waktu yang tidak ditentukan, Kantor Pos Tanjungpandan mengeluarkan program terbaru belanja dari rumah.

Program ini dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona, serta sejalan dengan langkah-langkah dari Pemerintah Daerah Kabupaten Belitung yang menganjurkan masyarakat agar lebih banyak beraktivitas di rumah.

Melalui program (belanja dari rumah) masyarakat bisa berbelanja tanpa harus keluar rumah, karena petugas kantor pos yang akan mengantar ke tujuan.

Apabila berkeinginan untuk berbelanja, maka masyarakat bisa melihat di akun Instagram @kantorpostanjungpandan.

Pada akun tersebut masyarakat bisa melihat produk-produk, serta harga yang ditawarkan dari program belanja dari rumah.

Jika sudah memilih barang yang mau dibeli, masyarakat bisa menghubungi nomor Wa 08117323400.

Setelah itu transfer belanjaan ke rekening Kantor Pos. Apabila sudah selesai kirimkan bukti pembayaran, dan barang siap diantar ke rumah.

Adapun biaya pengiriman hanya sebesar Rp.1.000 per kilogram. Dengan order minimal lima, dan maksimal 20 kilogram.

Kepala Kantor Pos Tanjungpandan Richwan Boy mengatakan program belanja dari rumah ini bertujuan guna membantu dan mempermudah masyarakat dalam berbelanja.

Dikarenakan melihat keadaan Kabupaten Belitung saat ini yang sudah terpapar virus corona (covid-19), ditambah lagi sudah ada satu pasien yang dinyatakan positif.

Richwan Boy mengungkapkan pada program perdana belanja dari rumah ini, pihaknya bekerjasama dengan menggandeng Perum Bulog KCP Tanjungpandan.

Akan tetapi, lanjutnya, tidak menutup kemungkinan akan bertambah apabila ada market atau toko yang ingin bekerjasama menjual produk maupun bahan sembako.

"Saat ini produk dari Bulog tersedia antara lain beras, daging beku, minyak, dan tepung. Sedangkan untuk wilayah antar (order) sementara diberlakukan seputaran Kecamatan Tanjungpandan terlebih dahulu," ujar Richwan Boy kepada posbelitung.co, Jumat (3/4/2020).

Dia menjelaskan terkait pembatasan pembelian sebanyak 20 kilogram dengan maksud mendukung program pemerintah dalam menjaga ketersediaan bahan pokok, serta agar tidak terjadi penimbunan yang dilakukan oleh masyarakat.

Lebih lanjut ia berharap program (belanja dari rumah) ini bisa membantu masyarakat melihat keadaan saat ini Pulau Belitung terserang wabah virus corona, ditambah lagi perekonomian menurun.

"Semoga seribu rupiah tidak memberatkan masyarakat untuk berbelanja," pungkas Richwan Boy

(posbelitung.co / Ferdi Aditiawan)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved