Bayi 1 Tahun Positif Terinfeksi Virus Corona, Ada Kecurigaan Penularan Dari Orang Tanpa Gejala

Orang di sekitar bayi tersebut tidak ada yang menderita Covid-19 ataupun berstatus pasien dalam pengawasan (PDP). Dikhatawirkan penularan dari OTG

Editor: Rusmiadi
Freepik
ilustrasi virus corona 

POSBELITUNG.CO - Kasus bayi terjangkit dan positif virus corona atau covid-19 di Indonesia semakin bertambah.

Bahkan sumber penularan belum diketahui berasal dari mana.

Seperti dialami bayi berusia satu tahun di Kota Malang, Jawa Timur, yang terkonfirmasi positif Covid-19, Minggu (26/4/2020) malam.

Hingga kini belum diketahui bagaimana bisa bayi itu terjangkit virus corona.

Sebab, orang di sekitar bayi tersebut tidak ada yang menderita Covid-19 ataupun berstatus pasien dalam pengawasan (PDP)

"Kami masih observasi, kami khawatir orang yang tanpa gejala klinis (OTG). Ini menjadi PR bagi tim untuk melakukan tracing. Ini pekerjaan tidak mudah karena tidak punya riwayat sama sekali.

Kita lagi mengobservasi orang terdekatnya,” kata Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, Nur Widianto melalui sambungan telepon, Minggu malam.

Di sisi lain, bayi juga tidak memiliki riwayat bepergian ke luar kota.

Widianto mengatakan, balita itu sempat dirawat di rumah sakit.

Namun, bayi tersebut kini menjalani perawatan di rumah karena sudah sembuh secara klinis.

"Sekarang sudah tidak di rumah sakit. Disarankan isolasi mandiri di rumahnya,” katanya.

Dengan tambahan bayi positif itu, jumlah kasus Covid-19 di Kota Malang bertambah menjadi 14 kasus.

Wali Kota Malang Sutiaji menyampaikan keprihatinannya atas tambahan kasus positif corona di Kota Malang.

Selain bayi satu tahun, ada tiga orang terkonfirmasi positif Covid-19 yang merupakan tenaga kesehatan, Minggu.

"Empat terakhir ini benar-benar jadi perhatian tersendiri. Tiga nakes (tenaga kesehatan) adalah OTG, sementara balita konfirmasi positif juga sedang kita tracing dan observasi lebih lanjut terpaparnya dari mana.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved