Pilih Nikahi Wanita Pujaan Lain, Anggota DPRD Tega Laporkan Anak Perempuannya ke Polisi
Ginna Mayori Aurora (26) gadis asal Ciamis yang dilaporkan sang ayah kandung ke Polda Jawa Barat karena dituding telah menghina sang ayah di Facebook.
“Apakah hal tersebut sudah dipikirkan. Apakah sudah dipikirkan dampak hukumnya. Anak itu punya masa depan, ia seorang gadis, seorang perempuan. Harus dihukum kalau terbukti,” kata Bambang.
Kalau terbukti dan harus dihukum, tentu sang anak akan sulit mendapatkan pekerjaan karena di SKCK ada catatan pernah dihukum atau malah tidak dapat SKCK, mungkin juga sulit dapat jodoh.
“Makanya saya berpikir kok ada bapak yang tega melaporkan anak kandungnya sendiri ke polisi gara –gara medsos,” ujar Bambang Lesmana SH yang didampingi rekannya sesama pengacara. (tribunjakarta/tribunjabar/kompas)
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Pilih Nikahi Siri Wanita Pujaan Lain, Anggota DPRD Ciamis Ini Kini Laporkan Putrinya yang Marah, https://jakarta.tribunnews.com/2020/08/13/pilih-nikahi-siri-wanita-pujaan-lain-anggota-dprd-ciamis-ini-kini-laporkan-putrinya-yang-marah?page=all.
Penulis: Kurniawati Hasjanah
Editor: Rr Dewi Kartika H
