Sehari Setelah Disuntik Vaksin Covid-19, Ridwan Kamil Merasakan Ngantuk dan Lapar yang Tak Biasa
Melalui akun Instagramnya, Ridwan Kamil mengaku cenat cenut sekitar lima menit setelah disuntik vaksin Covid-19. Selain itu, tangan kirinya juga mati
Emil mengatakan penyuntikan percobaan vaksin Covid-19 ini, katanya, dilakukan melalui lengan kirinya dan dilakukan hari itu di Puskesmas Garuda, Kota Bandung.
"Doakan semoga pasukan antibodi akan muncul setelah vaksinasi ini, sehingga jika virus aktif benerannya suatu hari hadir, maka tubuh ini bisa melawannya dengan maksimal," katanya.
Setiap hari, kata Emil, kondisi tubuhnya akan dilaporkan melalui kertas rapor kepada tim peneliti uji klinis vaksin Covid-19.
Ia berharap tidak ada efek samping atau hal-hal yang kurang baik terjadi pada tubuhnya.
"Saya harus melakukan 3 kunjungan lagi dan satu kali penyuntikan vaksin lagi. Mari doakan semoga proses ini dilancarkan, agar pandemi ini bisa berakhir dengan baik dan tuntas. Dan masyarakat bisa tenang. Aamiin," katanya.
Emil pun bercerita saat istrinya, Atalia Praratya, menanyakan kondisinya setelah diberi vaksin tersebut.
"Bu @ataliapr tanya, apa punya dampak pada nafsu makan atau rasa kepengen sesuatu? Saya jawab, gara-gara vaksin ini tiba-tiba saya kepengen makan banyak dan kepengen beli motor bobber," katanya.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Ridwan Kamil Ceritakan Kondisi Tubuh Sehari Setelah Dimasuki Virus Covid-19, Dua Kali Minta Doa
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/kang-emil-jalani-vaksin-covid.jpg)