Berita Belitung

Ride to Give Fairfield by Marriott Belitung Sukses Gandeng 70 Komunitas Pesepeda

Fairfield by Marriott Belitung sukses menyelenggarakan event Fun Bike Ride To Give 50KM pada Minggu (24/10/2021) lalu.

IST/Dok Fairfield by Marriott Belitung
Komunitas pesepeda saat bergabung pada event Ride to Give Fairfield by Marriott Belitung, Minggu (24/10/2021). 

POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Fairfield by Marriott Belitung sukses menyelenggarakan event Fun Bike Ride To Give 50KM pada Minggu (24/10/2021) lalu.

Event amal yang dikemas dengan olahraga sepeda jenis road bike pertama di Pulau Belitung ini diikuti lebih dari 70 pesepeda.

Di antaranya Happy Cycling Club (HCC), Gowes Bebas Belitung (GBB) Women, GBB Men, dan TJQ-Bike.

Mereka melintasi jarak sekitar 50 kilometer sembari melewati beberapa landmark kebanggaan Belitung.

Perjalanan dimulai dari titik Hotel Fairfield by Marriott Belitung, melewati sepanjang jalan Pantai Tanjungpendam, Bundaran Satam, Jalan Sriwijaya, dan menuju kearah Sijuk.

Check point pertama yakni di persimpangan Hotel Lor In Tanjungtinggi dan kembali ke arah Hotel Fairfield by Marriott Belitung dengan melewati tugu-tugu di Desa Tanjung Binga.

General Manager Fairfield by Marriott Belitung Dino Leonandri berharap agar makin sering ada event serupa yang dapat diselenggarakan di Pulau Belitung.

Apalagi selain untuk menawarkan pemandangan dan jalan raya yang rapih dan bersih kepada para penggiat sepeda jenis road bike ini.

"Juga sebagai ajang promosi Pulau Belitung yang dapat mengangkat perekonomian Pulau Belitung dengan wisata olahraganya," katanya dalam rilis yang diterima posbelitung.co, Minggu (31/10/2021).

Tak sekadar olahraga bersepeda bersama komunitas, acara tersebut juga sekaligus penggalangan donasi untuk Yayasan anak yang berada di Pulau Dewata (Bali Children Foundation).

Komunitas pesepeda saat bergabung pada event Ride to Give Fairfield by Marriott Belitung, Minggu (24/10/2021).
Komunitas pesepeda saat bergabung pada event Ride to Give Fairfield by Marriott Belitung, Minggu (24/10/2021). (IST/Dok Fairfield by Marriott Belitung)

"Ini juga sebagai ajang silahturahmi antar komunitas sepeda yang eksis di Kabupaten Belitung," Ketua Komunitas Roadbike GBB Women Ine.

Gelaran Ride to Give merupakan event yang digelar sebagai bagian dari acara amal yang dikemas dengan event olahraga. Pada tahun-tahun sebelumnya Marriott International mengemasnya dengan event olahraga lari yang disebut Run to Give.

(Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved