Arti Mimpi

Ini Penjelasan Apabila Bermimpi Bertemu Kucing, Tak Sekadar Mimpi Biasa

Dalam mimpi, kucing sering dirasakan baik, lembut, atau licik. Berikut dibeberkan tafsir mimpi ketemu kucing berdasarkan pandangan Cina atau Tionghoa.

Editor: Hendra
Pixabay.com
Foto Ilustrasi Kucing 

Yang mana itu membuat ragu untuk melanjutkannya.

Disarankan agar menahan diri agar tidak gegabah. Daripada mengedepankan ego dan emosi sesaat, lebih baik mencari jalan keluar yang baik dan legal.

Jika bermimpi kucing mati berarti menggambarkan penurunan keberuntungan.

Bisa jadi ada banyak hal menjengkelkan yang mengusik kehidupan Anda.

Di saat yang sama pula, mimpi ini dapat menunjukkan bahwa Anda sedikit tertekan akhir-akhir ini dan mungkin terobsesi dengan hal tertentu yang sulit untuk dikontrol.

Bermimpi Kucing dengan Tikus atau Anjing

Apabila memimpikan kucing dengan tikus maka ini mengingatkan Anda agar berhati-hati terhadap tindakan pencurian.

Namun, jika kucing dan tikus dekat dalam mimpimu, sangat disayangkan.

Ini bisa jadi menandakan bahwa Anda telah dianggap gagal menyelesaikan tugas, misalnya dicurigai melakukan pelanggaran kedisiplinan atau penipuan.

Bermimpi kucing dan anjing termasuk baik bila di dalam mimpi tersebut, mereka hidup damai.

Ini menggambarkan bahwa Anda akan berteman dengan orang-orang yang sebelumnya mempunyai hubungan buruk dengan Anda.

Dan kalau memimpikan kucing dan anjing berkelahi, ini juga pertanda baik.

Menunjukkan bahwa kesalahpahaman Anda dengan orang lain belakangan ini secara bertahap akan menghilang.

(Posbelitung.co/Rizka)

Ikuti informasi Arti Mimpi lainnya di Posbelitung.co

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved