Berita Belitung Timur

Bappenas RI dan KNGI Kunjungi Geosite Open Pit Nam Salu, Sebut Bagus untuk Pariwisata Berkelanjutan

Togu menyebut, semua pihak terkait saat ini tengah mempersiapkan semuanya. Mulai dari jalur menuju Open Pit Nam Salu hingga kesiapan di dalam geosite.

Penulis: Bryan Bimantoro | Editor: Novita
Posbelitung.co/Bryan Bimantoro
Tim dari Bappenas RI dan Komite Nasional Geopark Indonesia (KNGI) meninjau Open Pit Nam Salu, Sabtu (19/3/2022). 

POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Jajaran Bappenas RI dan Komite Nasional Geopark Indonesia (KNGI) mengunjungi Geosite Open Pit Nam Salu, kecamatan Kelapa Kampit, Belitung Timur, Sabtu (19/3/2022).

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan lokasi tersebut sebagai satu dari tempat kunjungan menteri-menteri pembangunan dalam G20 Summit pada September 2022 mendatang.

Geosite Open Pit Namsalu direncanakan menjadi satu di antara lokasi kunjungan para Menteri Luar Negeri yang tergabung dalam Development Working Group 20 atau DWG 20, pada September 2022 akan datang.

Dirjen Direktorat Sumber Daya Energi Mineral Pertambangan Bappenas Togu Pardede mengatakan dulu pembangunan di Belitung bergantung pada tambang. Dengan dipilihnya Belitung sebagai tuan rumah salah satu event G20 Summit, dia ingin ada peralihan menjadi pariwisata berkelanjutan.

"Ini suatu contoh sukses, di mana ada transisi dari pembangunan paradigma eksploitasi, kepada paradigma pembangunan berkelanjutan. Salah satunya tempat ini yang menjadi lokasi kunjungan para menteri pembangunan negara-negara G20," kata Togu.

Togu menyebut, semua pihak terkait saat ini tengah mempersiapkan semuanya. Mulai dari jalur menuju Open Pit Nam Salu hingga kesiapan di dalam geosite-nya sendiri.

Sementara itu, Dewan Pakar Komite Nasional Geopark Indonesia KNGI, Mirawati Sudjono, mengatakan, karena yang bakal datang adalah menteri dari berbagai negara, maka pemandu geosite harus mengunakan Bahasa Inggris dan informasi tentang keunikan geosite disampaikan secara gamblange.

"Hal-hal unik dari UGG Pulau Belitong tersebutlah yang harus ditonjolkan. Supaya nanti mereka membawa cerita itu ke negara mereka masing-masing," kata Mira.

Kedatangan rombongan itu didampingi juga oleh Kepala Bappeda Belitung Timur, Mathur Noviansyah, dan Kepala Dinas Pariwisata Belitung Timur, Evi Nardi.

Sebelum menuju Geosite Open Pit Nam Salu mereka juga melihat Pusat Informasi Geologi Pulau Belitung yang juga rencananya menjadi rangkaian kunjungan para menteri G20. (Posbelitung.co/Bryan Bimantoro)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved