UNIK, Aksi Pengantin Pria Ngetril Naik Motor Kelilingi Calon Istri di Pelaminan 'Bak Tong Setan'

pengantin pria mengendarai motor matic bergaya ngetril dan beberapa kali mengelilingi si pengantin perempuan. Setelah mengitari calon istri...

@jakarta.keras
seorang pengantin pria ngetril naik motor kelilingi calon istri di pelaminan, videonya beredar di media sosial. 

POSBELITUNG.CO -- Sebuah video yang berisikan seorang pengantin pria ngetril naik motor kelilingi calon istri di pelaminan viral di media sosial.

Pernikahan tersebut tentunya bisa dibilang di luar dari arus utama.

Aksi pengantin pria yang mengendarai motor dan bergaya ngetril sambil mengelilingi calon istrinya yang berdiri di tengah-tengah pelaminan itu belum diketahui apakah aksi tersebut sedang dipertunjukkan kepada tamu undangan ataukah sedang dalam pengerjaan sebuah video dokumentasi pernikahan.

Dalam video yang diunggah akun @jakarta.keras di Instagram, terlihat pengantin pria mengendarai motor matic bergaya ngetril dan beberapa kali mengelilingi si pengantin perempuan.

Setelah mengitari calon istri, pengantin pria tampak mendekat ke arahnya dan berpose sambil mendirikan motor.

Aksinya itu kemudian direkam menggunakan kamera oleh seseorang.

Hingga pukul 19.03 WIB pada Senin (15/5/2023), video tersebut sudah disukai sebanyak 54 ribu akun, dikomentari 2 ribu akun dan dibagikan sebanyak 7.789 kali.

Baca juga: Biodata Aulia Sarah, Pemeran Badarawuhi di Film KKN di Desa Penari ini Minta Doa, Tahun ini Menikah

Baca juga: Harga dan Spesifikasi OPPO A77s Varian RAM 8GB/128GB, Turun Rp200 Ribu, Speknya Tetap Gahar

Baca juga: Bocoran dan Jadwal Tayang Petualangan Sherina 2, Sherina & Sadam Terlibat Perdebatan di Tengah Hutan

Baca juga: Privasi Terjamin, Chat WhatsApp Kini Bisa Dikunci Pakai Sidik Jari, Begini Caranya

"Nikahnya pakai adat tong setan," tulis akun tersebut.

Sementara ada akun yang mengomentari aksi si pria dengan lucu.

"Sakinah, Mawaddah Wahpristel," kata @milhamkamal.

"Saya terima nikahnya dibayar freestyle, tunai!" tulis @izipizy.id.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved