Berita Belitung Timur
Jadwal Operasi Pasar Murah Belitung Timur Berakhir Besok, Hari Ini Berlangsung di 2 Kecamatan
Hari terakhir pelaksanaan operasi pasar murah Belitung Timur akan ditutup di wilayah Kecamatan Gantung
POSBELITUNG.CO – Jadwal operasi pasar murah di wilayah Kabupaten Belitung Timur menjelang Idul Adha 1446 Hijriah akan berakhir Kamis (5/6/2025) besok.
Hari terakhir pelaksanaan operasi pasar murah ini akan ditutup di wilayah Kecamatan Gantung, tepatnya di halaman Masjid Al Makmur, Kecamatan Gantung.
Sementara pada Rabu (4/6/2025) hari ini, operasi pasar murah masih berlangsung di dua wilayah kecamatan lainnya.
Operasi menjelang Idul Adha 2025 pada hari ini dilaksanakan di halaman MPB Damar, Kecamatan Damar dan Lapangan Segitiga Kelapa Kampit, Kecamatan Kelapa Kampit.
Seperti diketahui operasi pasar murah di Kabupaten Belitung Timur ini telah berlangsung sejak Selasa (27/5/2025).
Jadwal operasi pasar murah ini di awali di Taman Kota halaman Kantor Camat Manggar pada Senin (2/5/2025).
Kemudian pada Senin (2/6/2025) dilanjutkan di halaman Kantor Camat Dendang dan SMP Negeri 1 Simpang Pesak.
Pada Selasa (3/6/3025), kegiatan operasi pasar murah diadakan di halaman Kantor Camat Renggiang.
Sementara pada Rabu (4/6/2025) ini, pelaksanaan operasi pasar murah diadakan di halaman MPB Damar dan Lapangan Segitiga Kelapa Kampit
Pada Kamis (5/6/2025) besok, kegiatan ini akan diakhiri di halaman Masjid Al Makmur, Gantung.
Operasi pasar murah ini dilaksanakan Pemkab Belitung Timur di seluruh kecamatan di Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Kegiatan ini untuk menjaga stabilitas harga pangan sekaligus membantu masyarakat memenuhi kebutuhan menjelang perayaan Idul Adha 1446 Hijriah.
Operasi pasar murah dilaksanakan selama 4 hari dimulai sejak 2 Mei hingga 5 Mei 2025.
"Menjelang perayaan Idul Adha, operasi pasar murah ini akan diselenggarakan di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Belitung Timur mulai tanggal 2 sampai 5 Mei 2025," jelas Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Belitung Timur, Heryanto, baru-baru ini.
Baca juga: Hasil Seleksi BUP Tanjung Batu Belitung, Hartian Ramadhan Jabat Direktur Baru
Ia mengatakan operasi pasar murah ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok.
operasi pasar murah
Kabupaten Belitung Timur
Idul Adha 2025
Lapangan Segitiga Kelapa Kampit
Posbelitung.co
| Pemprov DKI Jakarta Berikan Tiga Eks Kendaraan Dinas ke Pemkab Belitung Timur |
|
|---|
| Program Nyaman Kerja di Beltim Perkuat Penyerapan Tenaga Kerja Lokal dan Daya Saing Daerah |
|
|---|
| Bupati Beltim Tegaskan Disiplin dan Integritas ASN Kunci Sukses Program 2026 |
|
|---|
| BUMDes Sedulang Jaya Siap Memproduksi 2.000 Keping Rak Telur per Jam |
|
|---|
| Bupati Beltim Apresiasi Pabrik Rak Telur BUMDes Lalang Jaya, Dorong Kemandirian Ekonomi Desa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20250527-Operasi-pasar-murah-jelang-Idul-Adha-di-Belitung-Timur.jpg)