Jembatan Emas Telah Korban Lagi

Tragis Dua Pemuda Tewas Saat Ngebut Terobos Palang Jatuh dari Jembatan Emas, Korban Diduga Mabuk

Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jembatan di Jembatan Emas, Jalan Lintas Timur Bangka, Minggu (16/2/2020), pukul 18.55 WIB.

Bangkapos.com/Resha Juhari
Tim gabungan saat mengevakuasi dua korban kecelakaan lalu lintas yang terjatuh dari Jembatan Emas, Minggu (16/2/2020) malam 

Status: belum nikah

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat korban : Desa Romadon, Kecamatan Sungai Selan.

Sempat Minum Miras

Kabag Ops Polres Pangkalpinang Kompol Jadiman Sihotang mengatakan kejadian laka lantas di Jembatan Emas Pangkalpinang, sepeda motor terjun kebawah ke Jembatan Emas Pangkalpinang, Minggu (16/2/2020)

Kata Jadiman, sebelumnya saksi Dodi (21) warga Desa Romadon, Sungai Selan yang menjadi cecurity di Greenland,  bersama kedua korban Musa (21) dan Kandai (26) keduanya warga Romadon, Sungai Selan Kabupaten Bangka Tengah, sempat minum minuman keras dari Pantai Pukan, kemudian menuju Jembatan Emas ke arah ketapang.

Sampai Jembatan Emas kemudian saksi bersama kedua korban bernama Musa (21) dan kandai (26) keduanya warga Romadon, Sungai Selan Kab. Bangka Tengah, nongkrong di Jembatan Emas.

"Selesai nongkrong sekira pukul 18.15 WIB, kemudian mau balik ke kosan ke arah Selindung, dari arah Ketapang dari Pantai Pukan atau Selindung, dan mau pulang mereka menerobos palang yang sudah dipasang, kedua korban jatuh ke bawah," jelas Kabag Ops Polres Pangkalpinang Kompol Jadiman Sihotang.

Lanjutnya, saksi dan korban kemudian mau balik ke kos ke arah Selindung kemudian mereka bertiga balik ke kos dengan kendaraan saksi menggunakan Vixion dan korban dengan mengunakan Satria F dengan berbonceng.

"Kejadian tersebut terjadi pada pukul 18.38 WIB danjJatuh ke bawah jembatan, saat posisi jembatan sedang terbuka, " kata Jadiman.

Saat akan balik korban yang mengendarai sepeda motor Satria F dengan kecepatan tinggi dan saksi berada di belakang, kemudian saksi berusaha untuk mengejar tetapi tidak terkejar.

Kemudian ada laki-laki yang berteriak sambil melambaikan tangan dengan maksud untuk menghentikan laju kendaraan.

Namun korban berusaha untuk ngerem tetapi motor tidak bisa berhenti sehingga jatuh ke jembatan dan korban meninggal dunia atas nama Kandai dan Musa.

Terobos Palang

Kasat Lantas Polres Pangkalpinang AKP Nicodemus Brahmana, mengatakan kejadian kecelakaan lalu lintas di Jembatan Emas terjadi pukul 19.00 WIB. 

Sumber: Bangka Pos
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved