Berita Belitung
Menteri Suharso : Masih Ada 'PR' Kita Disini, dan Saya Ingin Lihat Keunggulan Masing-Masing Daerah
Menteri Suharso bersama rombongan Kementerian PPN datang ke Belitung untuk melihat keunggulan-keunggulan daerah Belitung.
POSBELITUNG.CO,BELITUNG--Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) H Suharso Monoarfa sekarang ini, masih berada di Pulau Belitung.
Ia bersama rombongan Kementerian PPN datang ke Belitung untuk melihat keunggulan-keunggulan daerah yang memiliki tema 'Belitung Terindah, Covid-19 Terendah' ini.
"Saya ingin melihat keunggulan masing-masing daerah. Jadi semua daerah kami datangi, dan disini (Belitung) ada satu 'PR' buat semua nya, terkait dengan Geopark," ungkap Suharso kepada Posbelitung.co, Kamis (3/9/2020).
Status Geopark Nasional Belitung, sebelumnya sudah diusulkan. Ia berharap, usulan geopark ke Unesco tersebut tidak gagal, lantaran Geopark Belitung menjadi Icon Belitung dan Indonesia.
"Apalagi Belitung dekat ke mana-mana, ke Singapura dekat, Malaysia dekat, kami berharap Belitung bisa menjadi satu destinasi baru di bagian barat. Belitung ini tidak terlalu jauh juga dari Ibukota hanya 50 menit," ucapnya.
Menurut Suharso, Belitung adalah daerah yang potensial, dan dari sisi pariwisata mempunyai potensi yang sangat luar biasa.
"Potensi pariwisatanya sangat luar biasa, timah sudah agak melandai, meskipun masih tetap menjadi andalan Indonesia. Ya berikutnya diandalkan di Belitung adalah gagasan baru di Belitung seperti ini," kata Suharso.(Posbelitung.co/Disa Aryandi)