Bupati Cup U 21
Selat Nasik II Kembali Telan Kekalahan 2-4 Atas Membalong II
Kesebelasan Selat Nasik II kembali menelan kekalahan di pertandingan kedua Liga Bupati Cup U-21 di Stadion Pangkallalang, Jumat (5/8/2022).
Penulis: Dede Suhendar |
POSBELITUNG.CO , BELITUNG -- Kesebelasan Selat Nasik II kembali menelan kekalahan di pertandingan kedua Liga Bupati Cup U-21 di Stadion Pangkallalang, Jumat (5/8/2022).
Meskipun didukung penuh suporter di tribun, kesebelasan dari Desa Pulau Gersik itu ditekuk Membalong II dengan skor akhir 2-4.
Padahal mereka sempat unggul 1-0 di menit 16 babak pertama lewat tendanga free kick Ardi Narasastra.
Namun keunggulan tersebut tak bertahan lama, ketika mereka kebobolan di menit 21.
Berawal bergulirnya bola liar akibat kiper gagal menangkap bola berhasil didapat Suni stiker Membalong II hingga tercipta gol.
Skor sementara berubah imbang 1-1.
Selat Nasik II kembali kebobolan di menit 41 jelang turun minum. Memafaatkan bola memantul dari tiang atas gawang, Danur dengan mudah menendang bola tanpa pengawalan.
Skor bertahan 1-2 untuk kekalahan Selat Nasik II hingga babak pertama selesai.
Usai turun minum kedua kesebelasan kembali beradu serangan.
Lagi-lagi, kiper Selat Nasik II harus memungut bola dari gawangnya. Umpang lambung ke arah gawang tiba-tiba berubah arah usai menyentuh kepala Rahmat Hidayat.
Skor sementara kembali berubah 3-1 pada menit 49 babak kedua.
Selat Nasik II terus mendapat tekanan dari lawan dipertengahan babak kedua.
Para suporter kembali terdiam, ketika kesebelasan mereka kebobolan lagi.
Akibat kesalahan menepis bola lambung yang justru memantul kebelakang, Dido Rukma yang berdiri bebas langsung menciptakan gol.
Skor sementara berubah 4-1 pada menit 59 babak kedua. Selat Nasik II sempat memperkecil kekalahan lewat gol balasan di menit 64.
Usai menerima umpan datar dari samping, Faisal yang berdiri di depan gawang dengan mudah mengecoh kiper melalui tendangannya.
Namun sayangnya, hingga wasit meniup peluit panjang skor bertahan 2-4 untuk kekalahan Selat Nasik II.
Sementara itu, pada pertandingan pertama mempertemukan kesebelasan Badau I melawan Tanjungpandan II.
Kedua kesebelasan harus puas dengan hasil imbang 1-1 usai melakoni laga dua kali 45 menit.
Sebenarnya Tanjungpandan II membuka gol lebih awal di menit ke 12, melalui Wendi Winata.
Bahkan skor 1-0 bertahan bertahan hingga babak pertama berakhir.
Usai turun minum, dewi fortuna nampaknya berpihak pada lawan.
Kesalahan pemain belakang Tanjungpandan II justru berhadiah penalti bagi lawan.
Sendi Vernandes tidak menyia-nyiakan kesempatan dan tendangan kaki kanannya mengubah skor sementara 1-1.
Kedua kesebelasan memang beberapa kali menciptakan peluang tetapi tidak berbuah gol. Wasit pun menyudahi permainan dengan skor akhir 1-1. (Posbelitung.co/Dede S)
