Berita Pangkalpinang
Perkembangan Teknologi Makin Pesat, Go Digital Strategi Bank Indonesia Memperkuat UMKM
Perkembangan teknologi digital semakin pesat, khususnya semenjak pandemi Covid-19. Hal ini juga mendorong perilaku masyarakat untuk berbelanja daring.
POSBELITUNG.CO, BANGKA - Perkembangan teknologi digital semakin pesat, khususnya semenjak pandemi Covid-19. Hal ini juga mendorong perilaku masyarakat untuk berbelanja daring.
Tak heran, platform perdagangan elektronik menjadi laris manis sebagai pilihan masyarakat untuk berbelanja dan bertransaksi.
Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Bangka Belitung Agus Taufik menyebut, go digital saat ini merupakan tuntutan perkembangan zaman yang sangat cepat dan memaksa banyak orang termasuk pelaku UMKM untuk terus beradaptasi.
Menurutnya, perluasan digitalisasi UMKM terutama dilakukan pada dua aspek yaitu aspek pemasaran dan aspek sistem pembayaran.
"Go digital bisa disebut strategi memperkuat UMKM. Dari aspek pemasaran BI mendorong, memberikan pelatihan dan pendampingan agar UMKM Babel bisa memperluas pemasaran melalui platform marketplace atau e-commerce agar produk mereka tidak hanya dapat dikonsumsi di pasar lokal, namun juga bisa dipasarkan lebih luas ke seluruh wilayah Indonesia," sebut Agus Taufik.
Sementara, dari aspek sistem pembayaran, Agus menegaskan, BI mendorong dan memfasilitasi UMKM Babel memiliki QRIS sebagai kanal pembayaran.
"Dengan QRIS, historis transaksi keuangan UMKM dapat langsung tercacat pada sistem. Hal ini nantinya akan sangat memudahkan dalam hal UMKM tersebut memerlukan pembiayaan dari perbankan karena historis transaksi keuangan sudah tercatat secara digital," jelasnya.
Agus mengatakan, akselerasi digitalisasi UMKM dilakukan guna memperluas akses pasar serta meningkatkan daya saing. Harapannya dapat mendorong UMKM yang lebih kuat. Melalui 3 Pilar Program Pengembangan UMKM BI yaitu meningkatkan kapasitas produksi, efisiensi biaya serta perluasan pasar.
Salah satu implementasi program dari ketiga pilar pengembangan UMKM adalah melalui Program Digitalisasi UMKM.
"Digitalisasi UMKM ini merupakan sebuah langkah bagi BI dalam mengakselerasi pengembangan UMKM digital di tengah pesatnya perkembangan teknologi digital," ucapnya.
Dia menambahkan, program digitalisasi UMKM Babel kurang lebih mengarah pada dua aspek yaitu aspek pemasaran dan aspek system pembayaran. Program yang dilakukan antara lain pelatihan atau on-boarding yang rutin dilakukan setiap tahun.
"Dorongan BI, selain memfasilitasi pelatihan atau on boarding, untuk beberapa UMKM unggulan kami ikutsertakan dalam berbagai event berskala nasional dan internasional seingga akses pasar mereka semakin luas hingga orientasi ekspor," paparnya. (t2)
| Udin Tunaikan Nazar, Gunakan Uang Pribadi Sumbang Ambulans ke Masjid Ar Rahman Pangkalpinang |
|
|---|
| Pemkot Pangkalpinang Tinjau Titik Rawan Banjir, Prof. Udin dan Wawako Ajak Warga Gotong Royong |
|
|---|
| Wali Kota Prof. Udin Ajak Guru Aktif di Medsos Bangun Citra Positif PGRI di Era Digital |
|
|---|
| Wali Kota Pangkalpinang Ingatkan Generasi Muda Agar Kuat Hadapi Perubahan Zaman |
|
|---|
| Momen Hari Sumpah Pemuda, Wali Kota Pangkalpinang Ajak Pemuda Memperkuat Persatuan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.