Belitung Memilih
Fraksi Granad DPRD Belitung Dukung Penuh Alokasi Anggaran Pilkada 2024
Fraksi Granad DPRD Belitung mendukung penuh pengalokasian anggaran peda untuk pelaksanaan Pilkada 2024.
Penulis: Dede Suhendar | Editor: Novita
POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Fraksi Gerakan Amanat Demokrat (Granad) DPRD Belitung mendukung penuh pengalokasian anggaran pemda untuk pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang.
Ketua Fraksi Granad Suherman menegaskan Pemilu maupun Pilkada yang akan dilaksanakan 2024 merupakan agenda nasional.
Oleh sebab itu, seluruh pihak harus mendukung segala bentuk kegiatan yang dilaksanakan KPU selaku penyelenggara dan Bawaslu selaku pengawas.
"Bahkan Mendagri sudah memberikan arahan kalau pemerintah provinsi maupun kabupaten kota harus mengakomodir anggaran itu," ujar Suherman kepada Posbelitung.co pada Rabu (11/10/2023).
Baca juga: Pemkab Belitung Alokasikan Rp34,4 Miliar untuk Anggaran Pilkada 2024, Ini Rinciannya
Ia tak menampik banyak kegiatan yang harus disesuaikan dari pengalokasian anggaran tersebut.
Bahkan anggota DPRD harus menyesuaikan hak pokir mereka untuk masyarakat demi mendukung pelaksanaan pesta demokrasi 2024.
Namun dirinya merasa kondisi tersebut sangat wajar. Selain itu Pemilu hanya dilaksanakan lima tahun sekali.
"Itu pasti (penyesuaian) ada beberapa kegiatan pemda dan pokir kami juga. Tapi kami tetap mendukung penuh itu," ucapnya.
Oleh sebab itu, kata dia, sewaktu pelaksanaan Rapat Paripurna pengesahan Perubahan APBD tahun 2023, Fraksi Granad DPRD Kabupaten Belitung langsung menyetujui anggaran Pilkada.
"Saya selaku perwakilan Fraksi Granad, Komisi III dan anggota DPRD menyatakan mendukung pengalokasian anggaran untuk KPU dan Bawaslu," kata Suherman.
(Posbelitung.co/Dede Suhendar)
| Pj Bupati Belitung Ingatkan 25 PPK Tetap Jaga Kesehatan Selama Jalankan Tugas di Pilkada 2024 |
|
|---|
| KPU Kabupaten Belitung Lantik 25 PPK Yang Bertugas pada Pilkada Serentak 2024 |
|
|---|
| 235 Peserta Ikuti Seleksi Tertulis Calon PPS untuk Pilkada 2024 di Wilayah KPU Kabupaten Belitung |
|
|---|
| Kembalikan Berkas Bacabup Belitung Pilkada 2024, Isyak Meirobie Buka Rekrutmen Balon Wakil Bupati |
|
|---|
| Rudi Hartono Ramaikan Bursa Bakal Calon Bupati Belitung di Pilkada 2024, Ambil Formulir di 3 Parpol |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.