Buaya Muncul di Pantai Belitung Timur

Buaya Muncul di Pantai Olivier, Heru: Jangan Berlebihan Exposure, Sudah Biasa, Itu Habitatnya

Warga sekitar Pantai Olivier, Heru Cahyana bilang penampakan buaya di sana sudah hal biasa. Karena itu, jangan berlebihan mengeksposnya.

Penulis: Bryan Bimantoro |
IST/Tangkap iLyar Video
Penampakan buaya di Pantai Olivier, Desa Lalang, Manggar, Belitung Timur, Jumat (17/11/2023). 

POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Buaya mulai muncul kembali di Perairan Pantai Olivier dan Pantai Serdang di Manggar, Jumat (17/11/2023) kemarin.

Sejumlah masyarakat dibuat heboh karena penampakan hewan buas tersebut.

Warga sekitar Pantai Olivier, Heru Cahyana bilang penampakan buaya di sana sudah hal biasa. Karena itu, jangan berlebihan mengeksposnya.

"Memang sudah jalurnya dia di sana. Dari saya kecil sejak 48 tahun lalu memang sudah ada di sana mereka. Jadi jangan kaget, jangan kayak baru tau. Fenomena biasa," kata Heru kepada posbelitung.co, Sabtu (18/11/2023.

Heru bercerita dulu saat PT Timah masih jaya, Kawasan Pantai Olivier dan Lapangan Golf memang menjadi kawasan setap alias kawasan orang kaya saja. 

Hanya anak-anak pelataran Rumah Sakit PT Timah yang punya akses bebas ke sana. Jadi dia memaklumi jika banyak yang belum tau ada banyak buaya di sana.

Heru bilang memang habitat buaya itu di sana dan merupakan jalur perlaluan mereka. Habitat sebenarnya, kata Heru, adalah di Kulong KK-2 belakang MPB, sekarang sudah jadi perkampungan sekitar belakang ex-SMA Pergib.

"Di situ dulunya kolong besar nyambung ke laut. Muaranya ada di Dusun Ban Motor, sebelah Olivier. Jadi dari Olivier sampai Pantai Nyiur Melambai itu memang radius jelajah buaya-buaya itu," kata Heru.

Dia berpesan, aktivitas masyarakat di sekitar sana jangan sampai mengganggu aktivitas para buaya. Jafi harus saling menghormati antar sesama makhluk hidup.

(Posbelitung.co/Bryan Bimantoro)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved