Warga Bangka Diterkam Buaya

Warga Bangka Diterkam Buaya saat Mancing Udang, Dede Sebut Sering Lihat Buaya di Sungai Baturusa

Dede Dwi (41), warga Kenanga, Kecamatan Sungialiat, Kabupaten Bangka, diterkam buaya saat mancing udang di Sungai Baturusa.

Penulis: Deddy Marjaya | Editor: Novita
Bangkapos.com/Deddy Marjaya
Dede Dwi, warga Kenanga Kabupaten Bangka menunjukkan jari tangan kirinya yang hlang akibat disambar buaya saat dirawat di RSUD Depati Bahrin Senin (10/6/2024). Dede disambar buaya saat memancing udang di pinggir aliran Sungai Baturusa Minggu (9/6/2024). 

POSBELITUNG.CO, BANGKA - Dede Dwi (41), warga Kenanga, Kecamatan Sungialiat, Kabupaten Bangka, diterkam buaya saat mancing udang di Sungai Baturusa.

Selama dua menit ia harus bergelut dengan buaya untuk menyelamatkan diri.

Dede berhasil menyelamatkan diri, namun harus kehilangan jari manisnya dan jari telunjuk terluka akibat gigitan buaya.

Saat ditemui di Ruang Merpati RSUD Depati Bahrin Sungailiat, Dede menceritakan, saat memancing udang di aliran Sungai Baturusa, ia kerap didekati buaya.

"La biasa liat buaya di situ, tapi biasa kecil-kecil. Mungkin anak buaya, jadi paling kami usir untuk menjauh dak pernah ganggu," kata Dede, Senin (10/6/2024).

Selain melihat langsung, ia kerap diingatkan untuk berhati hati karena habitat buaya Sungai Baturusa cukup banyak.

Baca juga: BREAKING NEWS: Diterkam Buaya di Sungai Baturusa Bangka, 2 Menit Dede Bergelut dengan Buaya

"Tapi kan niat kami mancing, bukan macam-macam atau nganggu mereka, jadi biasalah bolak balik k esitu mancing udang. Apalagi sekarang musim udang," tuturnya

Dede mengaku, dalam seminggu bisa 2-3 kali mancing di aliran Sungai Baturusa.

Saat kejadian, dirinya bersama seorang rekannya memancing di aliran Sungai Baturusa, tepatnya melalui Kampung Serendang, Desa Baturus,a Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka.

"Sering la Pak mancing di situ, paling besak dapet udang satang segini, lebih setengah kilo, la belumut capit e," kata Dede menunjukkan kepalan tangannya.

(Bangkapos.com/Deddy Marjaya)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved