Berita Bangka Belitung
DKUKM Bangka Belitung Inventarisir KDKMP di IUP PT Timah Tbk
Pemerintah Provinsi Bangka Belitung sebelumnya akan mengoptimalkan KDKMP untuk dapat ikut serta mengelola tambang
Penulis: Rizky Irianda Pahlevy | Editor: Kamri
Datang ke kantor kami, akan kami pandu untuk melakukan proses permohonan ini.
Ini tidak akan memakan waktu yang lama, pasti akan sangat cepat dan tidak dikenakan biaya," jelasnya.
Diketahui setidaknya terdapat 163 Koperasi Merah Putih yang siap mengelola pertambangan di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) yang dimiliki oleh PT Timah Tbk.
"Kapasitas kita karena di Perpres 55 itu kita boleh menerbitkan IUJP, didalam satu Provinsi.
Mudah-mudahan ini menjadi dasar kawan-kawan pemegang IUJP, khususnya Koperasi Merah Putih untuk bergabung," bebernya.
Pihaknya pun berharap masyarakat yang tergabung dalam Koperasi Merah Putih, tetap dapat mengikuti aturan dari PT Timah Tbk selaku pemegang IUP.
"Artinya ketika bekerja, juga harus mengutamakan keselamatan dan lingkungan.
Jangan sampai timbul masalah dikemudian hari, tolong bantu Pemerintah dalam hal itu," tegasnya.
Reskiyansyah memastikan akan mengikuti instruksi Gubernur Bangka Belitung, Hidayat Arsani terkait proses perizinan IUJP.
"Dari nurani Gubernur juga sudah lama, ingin mengajak masyarakat bekerjasama membangun Bangka Belitung.
Disambut juga Direktur PT Timah, semoga masyarakat bisa ikut andil bekerja di IUP PT. Timah," ungkapnya.
(Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy)
| Jadwal Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bangka Terpilih, Jantani Ali Pamit di Paripurna Terakhir |
|
|---|
| PAD 2026 Kabupaten Bangka Diproyeksikan Capai Rp235 Miliar |
|
|---|
| Festival Anak Hebat 2025 di Bangka Tengah Berakhir, Efrianda: Wadah Pembinaan Karakter |
|
|---|
| Pelindo Bakal Bangun Monumen Kapal Layar di Pusat Ibu Kota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung |
|
|---|
| Antisipasi Lonjakan Cabai di Musim Hujan, Begini Kata Pemerintah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.