Video

Benarkah Shin Tae-yong Kembali ke Indonesia? Mantan Pelatih Timnas Beberkan Soal Tawaran

Kendati begitu, saat ini STY belum ada komunikasi resmi dengan PSSI maupun Ketua Umum Erick Thohir terkait kabar tersebut.

Penulis: Disa Aryandi | Editor: Novita

"Saya pribadi pelatih yang aktif di instagram," sambungnya.

Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, bersedia untuk kembali lagi menjadi juru taktik timnas Indonesia.

Bahkan, Shin Tae-yong menyebut akan menolak tawaran dari negara lain dan mementingkan Timnas Indonesia.

"Kalau nanti ada tawaran, tentu saja saya akan pertimbangkan," ucap Shin Tae-yong.

"Tapi prinsipnya saya kalau ada tawaran yang baik, saya terbuka kemanapun," tambahnya.

Shin Tae-yong mengaku masih menyimpan rasa untuk kembali menukangi Timnas Indonesia.

Ia merasakan kenyamanan selama melatih Tim Merah Putih.

"Jujur saja hati saya akan tetap condong ke Timnas Indonesia," ucap Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong juga menerima tawaran dari negara lain.

Namun, ia terlebih dahulu akan utamakan timnas Indonesia.

"Kalau ada tawaran yang sedikit lebih baik dari negara lain, tapi PSSI juga memberikan tawaran dengan sungguh-sungguh, pastinya pilihan pertama saya adalah timnas Indonesia," tutup Shin Tae-yong. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul BOCOR Konfirmasi Baru Shin Tae-yong Siap Kembali ke Timnas Indonesia, PSSI Diam-diam Belum Menawar

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved