Adik Bos First Travel Diduga Sudah Menikah Sesama Jenis, Ini Fakta-fakta Sosok Pasangan Wanitanya
Netizen menemukan fakta jika Kiki ternyata adalah perempuan penyuka sesama jenis. Bahkan Kiki kabarnya sudah menikahi sosok kekasih wanitanya itu.
POSBELITUNG.COM -- Ikut terjerat kasus penipuan First Travel, kehidupan pribadi perempuan bernama Siti Nuraidah Hasibuan ikut tersorot.
Wanita berpenampilan tomboy ini adalah adik pemilik First Travel Anniesa Hasibuan.
Di perusahaan itu dia menjabat sebagai komisaris merangkap direktur keuangan.
Kiki adalah salah satu dari tiga tersangka kasus ini.
Kiki disebut mengetahui banyak dimana larinya uang jemaah calon umrah First Travel.
Namun bukan itu saja yang menarik dibahas dari sosok Kiki.
Netizen menemukan fakta jika Kiki ternyata adalah perempuan penyuka sesama jenis.
Bahkan Kiki kabarnya sudah menikahi sosok kekasih wanitanya itu.
Perempuan itu bernama Hesty Agustin.
Beredar sejumlah foto kemesraan Kiki dan Hesty.
Dari sejumlah foto itu tampak ada sejumlah pose dimana Kiki Hasibuan seperti sedang melakukan pemotretan pre wedding bersama Hesty.
Dari akun instagram @korbanfirsttravel, dibongkar sejumlah kedok Hesty.
Dia diduga juga menikmati kucuran dana First Travel melalui tangan kekasihnya Kiki Hasibuan.
Para korban penipuan menganggap Hesty juga menikmati penyelewengan dana yang dilakukan kekasihnya.
Tak hanya berlibur ke luar negeri, gaya hidup Hesty juga terlihat glamour.
