TKI

Perjalanan Hidup Muna, Menjadi TKI Atas Keinginan Orang Tua di Usia 18 Tahun, Kini Betah di Sana

Muna merasa beruntung lantaran ia memiliki majikan yang baik serta upah yang tidak ada kendala setiap bulannya.

YouTube FITRIA DENAFA
Muna (kanan) saat berkisah dengan Fitria Denafa (kiri) di kanal YouTube 

Saat berada Arab Saudi, sepasang suami-istri ini bekerja di satu majikan yang sama, namun majikan Muna yang laki-laki bukanlah orang yang baik.

Muna mengungkapkan dirinya pernah diperlakukan tidak baik oleh majikan laki-lakinya tersebut, kondisi itu membuat dirinya tidak betah.

Akhirnya ia dan suami memutuskan untuk kabur dari rumah majikannya tersebut.

Kehidupan Muna menjadi seorang TKI sangat penuh lika-liku, namun karena kegigihan dan kerja keras dirinya dan suami, kini Muna sudah bisa menetap di Arab Saudi.

Jika dihitung hingga saat ini, Muna sudah menetap di Arab Saudi selama 20 tahun, ia masih berprofesi sebagai TKI namun ia tidak selalu harus bekerja di rumah majikan.

Saat majikan membutuhkan, barulah TKI perempuan ini bekerja di sana, ia juga memiliki pekerjaan sampingan untuk mengisi kelonggaran waktu yang dimiliki, seperti menjadi tukang pijat.

TKI perempuan ini mengatakan apapun pekerjaannya ia lakukan asalnya semua itu halal, ini dilakukan Muna untuk mencukupi kebutuhan keluarganya, di mana ada dua anak yang Muna bawa di Arab Saudi.

"Saya optimis, walaupun saya punya anak berapa di sini kalau memang rezeki anak saya di sini insya Allah ada," ucap Muna.

(Posbelitung.co/Fitri Wahyuni)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved