Bangka Belitung Memilih

23 Pendaftar Komisioner Bawaslu Bangka Belitung Tes CAT Besok, Berikut Nama-namanya

Proses seleksi komisioner Bawaslu Bangka Belitung saat ini akan masuk pada tahap tes tertulis Computer Assisted Test

|
Editor: Kamri
IST/Dokumentasi Bawaslu Bangka Belitung
Ketua Tim Seleksi Anggota Bawaslu Provinsi Bangka Belitung, Rusdiar 

POSBELITUNG.CO, PANGKALPINANG - Pendaftar sebanyak 23 orang yang dinyatakan lolos seleksi berkas administrasi, dijadwalkan akan melakukan tes CAT pada Senin (23/5/2023) besok.

Tahapan seleksi ini untuk mengisi posisi dua komisioner Bawaslu Provinsi Bangka Belitung yang akan habis masa jabatannya pada bulan Juli nanti.

Proses seleksi komisioner Bawaslu Bangka Belitung saat ini akan masuk pada tahap tes tertulis Computer Assisted Test (CAT) dan essai.

"Itu BKN (Badan Kepegawaian Nasional) yang mengelola. Jadi besok tempat tes nya di UPT BKN Pangkalpinang, di Air Salemba," ucap Ketua Tim seleksi (Timsel) Bawaslu Babel Rusdiar dihubungi Bangkapos.com, Minggu (21/5/2023).

Rusdiar menambahkan, dalam pelaksanaan tes CAT tersebut semua kewenangan diberikan kepada BKN, sehingga pihaknya juga tidak mengetahui berapa jumlah soal maupun jenis-enisnya.

"Dari Bawaslu pusat sudah bekerja sama dengan BKN, jadi kami hanya mengawasi saja. Kita lihat saja besok, yang pasti tes dimulai pukul 09.00 tapi peserta harus hadir pukul 08.00 pagi," tandas Rusdiar.

Selain itu, ia juga menjelaskan jika 23 nama kandidat tersebut juga akan mengikuti tes psikologi pada Rabu (24/5/2023) mendatang, menggandeng Biro SDM Polda Bangka Belitung.

"Nanti dari hasil gabungan tes tertulis dan psikologi itu akan di lakukan perangkingan. Kemudian delapan teratas, akan lanjut ke tahap tes kesehatan dan wawancara," tuturnya.

"Terakhir, setelah melalui berbagai tes akan menghasilkan empat nama kandidat untuk dua posisi tadi," pungkas Rusdiar.

Sebelumnya, Timsel Bawaslu Babel telah mengumumkan nama-nama yang lolos seleksi administrasi berkas pendaftaran calon anggota Bawaslu Babel periode 2023-2028,.

Beriku nama-namanya:

1. HEIKAL FACKAR

2. DEWI RUSMALA

3. ALI SAPUTRA

4. NOVRIAN SAPUTRA

Sumber: Bangka Pos
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved