Berita Pangkalpinang

Jelang Imlek Stok Sembako di Pangkalpinang Mencukupi, Harga Tiket Pesawat Masih Normal

Jelang Imlek 2024, stok bahan pokok di Pangkalpinang mencukupi, pasokan dari suplaer lancar, harga tiket pesawat masih normal

Penulis: Hendra CC | Editor: Hendra
Bangka Pos/Sela Agustika
Harga telur ayam yang dijual pedagang di pasaran Kota Pangkalpinang cenderung stabil. 

POSBELITUNG.CO, BANGKA - Stok kebutuhan bahan pokok jelang perayaan Tahun Baru Imlek pada 10 Februari 2024 nanti dipastikan aman.

Pemerintah Kota Pangkalpinang, memastikan pasukan bahan pokok dari pemasok ke pedagang di Pangkalpinang dalam keadaan lancar.

Harga-harga bahan pokok pun stabil tak mengalami kenaikan yang signifikan.

Kepala Dinas Koperasi Perdagangan (Diskopdag) dan UMKM Kota Pangkalpinang Andika Saputra mengatakan stok bahan pokok di Pangkalpinang cukup untuk kebutuhan masyarakat jelang imlek nanti.

Bawang putih dan bawang merah pun dipastikan tersedia di para pedagang di Pangkalpinang.

"Pantauan kami hingga hari ini stok di pasar dan distributor aman terkendali, saat ini stok bawang cukup berlimpah dan harganya juga stabil," sebut Andika kepada Bangkapos.com, Senin (29/1/2024).

Diakuinya, kebutuhan bahan pokok saat momen Imlek tidak sebanyak kebutuhan hari besar lainnya seperti Idul Fitri atau Idul Adha.

"Biasanya orang Tionghoa juga banyak yang keluar kota, jadi untuk kebutuhan pokok itu tidak sebanyak saat lebaran kita Idul Fitri. Kami pastikan hingga saat ini stok aman dan terpenuhi bahkan hingga Imlek selesai," jelasnya.

Dia memperkirakan harga bawang dan kebutuhan lainnya ini tidak akan mengalami kenaikan, karena stok cukup berlimpah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Cabai merah dan rawit juga sudah tidak seperti jelang Nataru kemarin, harganya turun pemasok cabai juga mengakui stok aman," pungkasnya.

Dia juga berharap, jelang Imlek 2024 ini masyarakat dapat bijak berbelanja agar kebutuhan pokok dapat terus stabil.

"Setiap hari kita meninjau dan mendata perkembangan stok dan harga komoditas ini, guna memastikan ketersediaan selalu mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya pada momen-momen perayaan hari besar keagamaan," ujarnya.

Harga Tiket Pesawat Masih Normal

Bandara Depati Amir Pangkalpinang mencatat total ada enam maskapai penerbangan yang beroperasi saat ini untuk melayani penumpang dengan rute Pangkalpinang, Belitung, Palembang dan Jakarta.

Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Adiwiyatno mengungkap, enam maskapai yang beroperasi ini antara lain yakni Garuda Indonesia, Citilink, Sriwijaya Air, Lion Air, Super Air Jet, dan Batik Air.

Diketahui Batik Air merupakan maskapai penerbangan full service yang kembali meresmikan penerbangan perdananya di Bandar Udara Depati Amir, Pangkalpinang, Bangka (PGK) kemarin, Minggu (28/1/2024).

"Total maskapai yang beroperasi dengan rute CGK-PGK atau sebaliknya sekarang 24 flight (12 datang & 12 berangkat). Sedangkan untuk jumlah penerbangan perharinya saat ini total 32 penerbangan, dengan 16 kedatangan dan 16 keberangkatan," ungkap Adi kepada Bangkapos.com, senin (29/1/2024).

Dia menyebut, dimomen awal tahun 2024 rata-rata jumlah keseluruhan penumpang (datang & berangkat) di Bandara Depati Amir, terhitung periode 1 hingga 28 Januari 2024 sebanyak 3.084 Pax/hari.

Meski saat ini jumlah maskapai di Bandara Depati Amir bertambah, Adi menuturkan jika harga tiket peswat masih normal.

Termasuk pada event imlek yang akan berlangsung.

"Untuk harga tiket masih dalam batas yang ditentukan oleh pemerintah, di low season harga bekisar dibawah Rp700 mendekat Rp600. Sedangkan di peak season ilmek antara Rp800 ribu - Rp1Juta," ujarnya.

Dia memprediksi, memasuki event Ceng Beng jumlah penumpang meningkat drastis dibandingkan momen natal dan tahun baru.

"Biasanya momen cheng beng ini peningkatan lebih besar dari momen tahun baru. Karena semua yang tinggal di luar dan punya kekuarga mereka kesini pada ceng beng," ucap Adi.

(Bangkapos.com/Sela Agustika/Andini Dwi Hasanah)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved