Pilkada 2024

Profil 6 Sosok Bakal Calon Bupati dan Walikota Pilkada 2024 di Bangka Belitung Rekomendasi PDIP

Nama-nama bakal calon kepala daerah Pilkada 2024 Babel yang akan diusung PDIP juga hadir dalam acara rakorda DPD PDIP Babel di Belitung.

Editor: Kamri
Posbelitung.co/Dede Suhendar
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menghadiri rakorda PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) di Hotel Dafam Resort Belitung, Sabtu (13/7/2024). Rakorda DPD PDIP Babel mengumumkan 6 nama bakal calon yang mendapat tugas dari PDIP untuk Pilkada 2024 di Bangka Belitung. 

POSBELITUNG.CO – Berikut profil enam sosok bakal calon bupati dan bakal calon walikota yang akan diusung PDI Perjuangan pada Pilkada 2024 yang akan berlangsung di wilayah Bangka Belitung.

Nama-nama ini diungkapkan Dewan Pengurus Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) saat rakorda DPD PDIP Babel yang berlangsung di Dafam Resort Belitung, Sabtu (13/7/2024).

Nama-nama bakal calon bupati dan walikota ini telah mendapat surat tugas dari PDIP untuk maju pada Pilkada 2024 di wilayah Bangka Belitung.

Ketua DPD PDI Babel Didit Srigusjaya dalam acara Rakorda PDIP Babel mengatakan nama-nama bakal calon kepada daerah ini telah menerima surat tugas untuk diusung dalam Pilkada 2024

Rakorda DPD PDIP Babel berlangsung di Belitung ini dihadiri Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat.

Nama-nama bakal calon kepala daerah yang akan diusung PDIP juga hadir dalam acara rakorda tersebut.

Berikut profil enam sosok bakal calon bupati dan walikota yang direkomendasikan PDIP untuk maju pada Pilkada 2024 di Bangka Belitung:

1. Maulana Aklil, bakal calon Wali Kota Pangkalpinang

Nama Maulan Aklil yang biasa disapa Molen ini menjadi satu diantara enam nama yang mendapat surat tugas dari PDIP untuk maju pada Pilkada Pangkalpinang 2024.

Nama Wali Kota Pangkalpinang periode 2018-2023 ini ikut masuk dalam rekomendasi PDIP yang diungkap pada rakorda DPD PDIP Babel di Belitung.

Molen sebelum menjabat Walikota Pangkalpinang, sebelumnya pernah menjabat sebagai Pejabat Bupati Ogan Komering Ulu untuk periode 2015-2016.

Ia menempuh pendidikan SD di SD Negeri 15 Parit Padang, Sungailiat, Bangka.

Wali Kota Pangkalpinang Maulana Aklil alias Molen
Maulana Aklil alias Molen (bangkapos.com)

Setelah itu melanjutkan ke SMP 2 Sungailiat Bangka, serta menamatkan jenjang sekolah atas di SMA Negeri 1 Sungailiat Bangka.

Ia kemudian menempuh Pendidikan tinggi di Fisip Universitas Sriwijaya.

Molen juga meraih gelar magister di Ekonomi Universitas Sriwijaya dan S3 Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya.

Pria kelahiran 4 Maret 1976 ini sebelum menjabat sebagai Wali Kota Pangkalpinang, pernah menjabat Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Ogan Komering Ilir pada tahun 1999-2013.

Baca juga: PDIP Ungkap Nama Balon Bupati dan Walikota Pilkada 2024 di Babel, Ini Bacada Belitung dan Beltim

Sumber: Pos Belitung
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved