Nawir Nelayan Bangka Selatan Hilang di Laut Diduga Perahu Diterjang Ombak di Perairan Batu Kodok

Nawir diduga hilang setelah memutuskan untuk mencari ikan ke tengah laut, Jumat (3/1/2025) petang.

Penulis: Cepi Marlianto | Editor: Alza
Istimewa
Sejumlah nelayan Batu Kodok, Toboali ketika hendak melakukan pencarian nelayan hilang, Jumat (3/1/2025) petang. Nelayan hilang bernama Nawir (60), korban dinyatakan hilang setelah perahunya terbalik karena diterjang ombak tinggi. 

POSBELITUNG.CO, BANGKA - Nawir (60) seorang nelayan asal Kelurahan Tanjung Ketapang, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan dilaporkan hilang.

Nawir diduga hilang setelah memutuskan untuk mencari ikan ke tengah laut, Jumat (3/1/2025) petang.

Diketahui kapal yang ditumpangi korban diduga terbalik diterjang gelombang tinggi.

Kasi Penanggulangan Bencana, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol-PP dan Damkar) Kabupaten Bangka Selatan, Wardi Zoel Hatif mengatakan korban dilaporkan hilang oleh keluarganya setelah beberapa jam melaut.

Diduga kuat Nawir mengalami kecelakaan laut setelah perahu yang ditumpangi diterjang ombak tinggi di Perairan Batu Kodok, Toboali.

Akibatnya, perahu korban terbalik dan korban dinyatakan hilang.

“Kurang lebih jaraknya sekitar lima kilometer dari pesisir pantai.

Tiba-tiba kapal dibawa korban terbalik karena diterpa ombak,” kata dia kepada posbelitung.co.

Wardi Zoel Hatif bilang korban diketahui mencari ikan di perairan laut lepas sendirian.

Ketika itu kondisi cuaca mendung dan disertai angin yang tidak begitu kencang.

Lokasi korban mencari ikan juga tidak terlalu jauh, jaraknya kurang lebih lima kilometer dari kawasan pesisir Batu Kodok.

Tidak hanya itu, berdasarkan keterangan dari keluarga, korban juga mengidap penyakit jantung.

Saat ini tim gabungan mulai dari BPBD, TNI, Polri, Basarnas dan nelayan setempat tengah melakukan pencarian.

Lokasi pencarian berada tak jauh dari titik terakhir korban dilaporkan hilang.

“Hasilnya sampai saat ini korban belum ditemukan,” ujarnya.

(Bangkapos.com/Cepi Marlianto)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved