Berita Bangka Belitung

70 Penerima Beasiswa Junjung Besaoh 2025 di Bangka Selatan, Lengkap Daftar Nama

Program beasiswa ini menjadi simbol nyata komitmen pemerintah daerah dalam membangun sumber daya manusia (SDM) unggul

Penulis: Cepi Marlianto | Editor: Kamri
Bangkapos.com/Cepi Marlianto
BUPATI BANGKA SELATAN - Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid. 

“Beasiswa ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap peningkatan akses pendidikan tinggi bagi putra-putri terbaik daerah,” jelas Riza Herdavid.

Dari 70 mahasiswa lolos seleksi ini, dua orang di antaranya merupakan mahasiswa pascasarjana dengan akreditasi baik.

Kemudian, 22 mahasiswa D3 maupun S1 dengan akreditasi unggul.

Lalu, dua orang mahasiswa kuliah di universitas dengan akreditasi A.

Kemudian, 20 orang mahasiswa perguruan tinggi dengan akreditasi baik sekali.

Setelah itu, tujuh orang mahasiswa perguruan tinggi dengan akreditasi baik.

Selain itu, 11 orang mahasiswa jurusan teknik, kedokteran dan farmasi baik jenjang sarjana maupun pascasarjana.

Terakhir, enam orang mahasiswa yang merupakan anak dari presidium pembentukan Kabupaten Bangka Selatan.

Anggaran disediakan untuk program ini mencapai Rp245 juta bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025. 

“Setiap penerima program nantinya akan mendapatkan beasiswa sebesar Rp3,5 juta untuk satu semester,” jelasnya.

Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan berkomitmen pembangunan daerah tak melulu soal infrastruktur.

Namun, penting membangun manusia yang berpendidikan dan berkarakter.

Ke depan, Beasiswa Junjung Besaoh sebagai program berkelanjutan yang terus diperluas setiap tahun.

Hal ini agar jangkauan penerima semakin banyak, sehingga anak daerah bisa menjemput masa depan tanpa takut akan biaya.

“Semoga penerima beasiswa dapat menjadi generasi unggul yang kelak berkontribusi nyata bagi pembangunan Kabupaten Bangka Selatan,” jelas bupati. 

Daftar Penerima Beasiswa

Sumber: Bangka Pos
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved