Tampang Zulham, Provokator Keji Hingga Arjuna Dibunuh Secara Sadis di Masjid Agung Sibolga

Arjuna hanya ingin beristirahat di teras masjid, sebelum melanjutkan kegiatannya pada pagi hari.

Editor: Alza
Dokumen Polres Sibolga
PROVOKATOR - Zulham Piliang alias Ajo (57), sosok provokator yang mengajak empat tersangka lainnya untuk menghajar Arjuna Tamaraya (21) yang tengah beristirahat di masjid hingga tewas. Dalam sehari-hari, Zulham bekerja sebagai penjual sate di dekat Masjid Agung Sibolga, Kamis (6/11/2025).  

POSBELITUNG.CO - Benar kata pribahasa, fitnah lebih kejam daripada pembunuhan.

Begitulah tingkah laku Zulham Piliang alias Ajo (57), provakator yang membuat Arjuna Tamaraya (21) dibunuh secara keji di Masjid Agung Sibolga.

Arjuna hanya ingin beristirahat di teras masjid, sebelum melanjutkan kegiatannya pada pagi hari.

Namun, gara-gara Zulham si pedagang sate keliling, Arjuna dibunuh oleh lima orang.

Zulham merupakan sosok provokator yang mengajak empat tersangka lainnya untuk menghajar Arjuna Tamaraya (21) yang tengah beristirahat di masjid hingga tewas.

Ketua Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Masjid Agung Sibolga, Ibnu Tasnim Tampubolon mengatakan, Zulham bukanlah takmir masjid.

Dalam sehari-hari, Zulham bekerja sebagai penjual sate di dekat Masjid Agung Sibolga.

Ibnu juga bersaksi, tidak pernah melihat satu kali pun tersangka ikut salat.

"Pelaku bukan pengurus masjid, dan kami tidak pernah melihat mereka ikut salat di sini," katanya, dikutip dari Tribun Medan, Kamis (6/11/2025), via Tribunnews.

Zulham Piliang juga dikenal warga suka berbuat masalah.

Ia bahkan sudah sering keluar masuk penjara karena melakukan tindakan kriminal.

"Kami tahu ZPA (Zulham Piliang) ini memang sering buat onar," tegas Ibnu.

Jadi Provokator Penganiayaan Arjuna             

Sementara dalam kasus pembunuhan Arjuna, Zulham Piliang berperan sebagai provokator.

Ia yang pertama kali menuduh korban mencuri kotak amal.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved