Berita Belitung
Transaksi Pakai QRIS Kian Gencar, Nilai Transaksi di Pulau Belitung Tembus Rp19 Miliar di Awal 2024
Berdasarkan data Bank Indonesia Babel, di Belitung dan Belitung Timur terdapat 34.012 merchant yang menyediakan QRIS buat transaksi pembayaran.
Penulis: Adelina Nurmalitasari | Editor: Novita
POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) buat transaksi pembayaran non tunai kian gencar.
Berdasarkan data Bank Indonesia Bangka Belitung, di Belitung dan Belitung Timur terdapat 34.012 merchant yang menyediakan QRIS buat transaksi pembayaran.
Di awal tahun 2024, pada Januari dan Februari, nilai transaksi pun mencapai Rp19,12 miliar.
"Jumlah merchant hampir 32 juta se-Indonesia, kami akselerasi terus. Bahkan 80 persen dari jumlah merchant tersebut justru pelaku UMKM, di beberapa tempat pasar dan tukang sayur juga menerima non tunai dengan QRIS," kata Direktur Grup Perlindungan Konsumen Bank Indonesia Ricky Satria, Jumat (19/4/2024).
Baca juga: Bank Indonesia Edukasi Santri di Belitung Kelola Keuangan dan Gunakan Transaksi Non Tunai
Menurutnya, pengguna QRIS di Bangka Belitung cukup ramai, karena Bank Indonesia juga membuat program bersama pemerintah daerah pun harus bertransaksi non tunai.
Mulai dari pembayaran pajak, tiket daerah wisata, dan parkir sehingga terlihat pemasukan daerah.
Penyediaan QRIS bagi merchant juga terbilang mudah dan pendaftaran gratis.
Hanya disyaratkan memiliki rekening bank dan memiliki usaha, pemilik usaha cukup mendaftar di bank yang diinginkan.
Selain mempermudah transaksi, penggunaan QRIS juga bisa membantu mengelola keuangan karena bisa melihat riwayat transaksi belanja.
Saat ini, model transaksi menggunakan QRIS pun beragam dan lengkap.
Konsumen bisa memindai (scan) ke QR code yang disiapkan merchant atau merchant yang memindai (scan) QR konsumen di merchant tertentu yang memiliki alat scan.
Baca juga: Saat Libur Lebaran 2024 Trafik Layanan Data XL Axiata Melonjak Signifikan
"Bahkan bisa tarik, setor, dan transfer pakai QRIS juga sudah dilaunching. Bisa cross border bisa digunakan foto QR di Merchant kirim ke WA, masukkan biaya kurir sehingga konsumen bisa scan langsung di galeri dan langsung bisa bayar," jelasnya.
Ricky pun mengimbau agar masyarakat kian gencar menggunakan transaksi non tunai, terutama menggunakan QRIS.
Penggunaannya yang mudah, transaksi lebih cepat tanpa kembalian, aman, dan tanpa biaya tambahan untuk setiap transaksi pembayaran yang dilakukan.
(Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)
| PBVSI Belitung Turunkan 4 Tim di Kejurprov 2025, Voli Putri Menang 3-0 di Laga Pembuka |
|
|---|
| Bapas Tanjungpandan-BPVP Belitung Gelar Pelatihan Hidroponik untuk Peluang Usaha Mandiri bagi Klien |
|
|---|
| Layanan Disdukcapil Belitung Sudah Dapat Diakses Secara Online, Kecuali Layanan Satu Ini |
|
|---|
| Pedagang Gerobak di Pantai Tanjungpendam Terbiasa Menghadapi Banjir Rob |
|
|---|
| Disdukcapil Belitung Gelar FKP, Standar Pelayanan Kini Lebih Cepat dan Digital |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.