Berita Belitung
Ini Alasan Disdikbud Kaji Regrouping Sekolah Dasar di Pulau Buntar Belitung
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung berencana melakukan regrouping sekolah dasar di Pulau Buntar, Kabupaten Belitung.
POSBELITUNG.CO - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Belitung berencana melakukan regrouping sekolah dasar di Pulau Buntar, Kecamatan Selat Nasik, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Regrouping sekolah dasar ini merupakan penggabungan beberapa sekolah dasar (SD) menjadi satu.
Kebijakan ini dalam rangka efisiensi dan efektivitas dalam meningkatkan mutu pendidikan.
Kepala Disdikbud Kabupaten Belitung, Soebagio mengatakan rencana regrouping sekolah dasar ini mencuat karena minimnya jumlah siswa.
Kondisi ini karena pengaruh faktor usia populasi di daerah yang batasan usia sekolah sudah minim.
Di SD Negeri 8 Selat Nasik yang berada di Pulau Buntar tersebut saat ini cuma ada sembilan orang siswa.
"Sehingga ada rencana regrouping di sekolah terdekat, SD Negeri 6 Selat Nasik di Pulau Kuil.
Itu masih pertimbangan, akan dikaji lagi kalaupun akan di regrouping," kata Soebagio, Selasa (23/4/2024).
Dia menjelaskan akan melakukan kajian regrouping sekolah dasar ini yang prosesnya melibatkan lintas sektoral dari Bappeda Kabupaten Belitung.
Termasuk mengkaji berkenaan dengan aset nantinya.
Baca juga: Seluruh Sekolah di Belitung Diharapkan Terapkan Kurikulum Merdeka Mulai Tahun Ajaran Baru 2024/2025
Rencana tersebut pun menjadi upaya dalam meningkatkan kualitas mutu pendidikan.
Diberitakan sebelumnya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tengah mempelajari tantangan sekolah-sekolah di pulau-pulau kecil.
Hal tersebut dilakukan agar dapat memberikan kebijakan yang berpihak kepada sekolah-sekolah di wilayah kepulauan.
Dirjen PAUD, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Dikdasmen) Kemendikbudristek, Iwan Syahril mengatakan dalam mempelajari permasalahan sekolah di pulau, dia pun mengunjungi berbagai daerah termasuk Bangka Belitung.
Sebelumnya, dia juga telah berkunjung ke Maluku, Sulawesi Selatan, Papua, Papua Barat, Papua Barat Daya, dan rencananya akan ke NTT.
Disdikbud Belitung
Bappeda
regrouping sekolah dasar
Pulau Buntar
Kecamatan Selat Nasik
Kabupaten Belitung
Posbelitung.co
| Mahasiwa Keluhkan Kondisi Asrama Pulau Lengkuas Semarang, Sering Banjir saat Hujan Lebat |
|
|---|
| Menemukan Ketenangan di Arkana Huis, Wisata Slow Living ala Warga Kampung di Belitung |
|
|---|
| Truk Pengangkut BBM Pertalite Diamankan Satgas Halilintar, Kini Dititipkan di Kejari Belitung |
|
|---|
| PBVSI Belitung Kirim 2 Tim Voli Indoor dan 2 Tim Voli Outdoor ke Kejurprov Babel 2025 |
|
|---|
| Ketua Pengkab PBVSI Belitung Cek Proses Seleksi Atlet Voli Jelang Kejurprov Babel 2025 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.